Panitia Imlek Nasional Salurkan Bantuan Beras dan Masker Melalui Kodim 0709 Kebumen

KEBUMENKAB.GO.ID - Panitia Imlek Nasional melalui program Pengusaha Peduli NKRI kembali menyalurkan bantuan untuk membantu masyarakat, baik yang terdampak langsung maupun tak langsung dari pandemi Covid-19. Kali ini sebanyak 5 ton beras diserahkan pada Kodim 0709 Kebumen. Bantuan  yang dikeluarkan pada tahap II setelah sebelumnya juga diserahkan bantuan yang sama melalui Polres Kebumen. 

Bantuan beras diserahkan oleh Ketua Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kebumen Bobyn Subianto kepada Komandan Kodim 0709 Kebumen di halaman Makodim Kebumen, Selasa (20/4).  Dalam kesempatan itu diserahkan pula bantuan 10.000 masker yang diserahkan oleh Koordinator Lapangan Sugeng Budiawan.

Sejumlah tokoh Tionghoa Kebumen tampak hadir antara lain, Santoso Budiawan (Muncul Group), Henky Halim (Roti Jempol) dan sejumlah pengurus Persatuan Umat Budha Indonesia (Permabudhi) Kebumen.

Dijelaskan Komandan Kodim 0709 Kebumen Letkol Kav MS Prawira Negara Matondang, bantuan  akan disalurkan pada masyarakat pada 23 April 2021, dengan melibatkan personil di 22 Koramil.  Ia juga menegaskan, bantuan ini akan diprioritaskan terlenih dahulu bagi masyarakat yang berada di pelosok desa.

“Bantuan akan diutamakan untuk masyarakat yang berada di pelosok desa, jauh dari sinyal,” jelas Komandan Kodim 0709 Kebumen Letkol Kav MS Prawira Negara Matondang. (dp)