Pepadi Kebumen Adakan Sosialisasi Sertifikasi Profesi
Kebumen,- Pelaku seni utamannya pedalangan agar lebih memiliki greget dan semangat dalam kiprahnya, Persatuan Pedalangan Indonesia (Pepadi) Kebumen bekerjasama dengan dinas terkait terus memberikan pembinaan.
Kegiatan tersebut salah satunya Sosialisasi Sertifikasi Profesi yang dilaksanakan beberapa hari lalu di Padepokan Sehat Medika yang pimpinan Ki Suman Sri Husada yang juga ketua Pepadi Kebumen.
Ketua III, Pepadi Kebumen, Drs. Wuryanto, dalam sambutan pembukaan mengungkapkan, dalang mempunyai peran strategis sebagai juru penerang nilai-nilai kebangsaan. Kiprahnya memberikan perimbangan informasi dan hiburan di masyarakat, yang tidak sejalan dengan budaya ketimuran.
Sementara Ismaun pejabat di Dinas Pariwisata, Seni dan Budaya Kabupaten Kebumen memberikan informasi, perubahan dinas selaku pengampu pembinaan seni budaya yang tadinya pada Dinas Pendidikan dan Olah raga pindah menjadi tugas Dinas Paribud.
Ditambahkan Ismaun, dari jumlah 130 pedalang pihaknya siap melayani setiap saat, bagi para dalang yang akan mengajukan baru maupun memperpanjang ijin sebagai pelaku seni, demikian juga ketika akan melakukan pertunjukan di luar daerah untuk mengajukan surat keterangan terlebih dahulu,dengan tujuan untuk pendataan dan pembinaan.
Asep Nurdiana selaku sekretaris mengatakan, dirinya bersama Sakimun salah satu pengurus telah mengikuti pertemuan Pepadi Se ex Karisidenan Kedu di Magelang beberapa waktu lalu, hasilnya antara lain diadakanya pemberian Sertifikasi Profesi Dalang olah Pepadi pusat.
Dirinya meminta kepada seluruh anggota untuk mengisi biodata, alamat, pendidikan, waktu mulai menggeluti sebagai dalang, dan pendidikan profesi. Disamping pengisian biodata saat itu juga diambil gambar satu-persatu untuk pembuatan Kartu Tanda Anggota (KTA). Kin