HOCS 2012 DI DENPASAR ; MODIFIKASI TIGER, GURU SMK PURING JUARA



KEBUMEN - Guru SMK 1 Puring, Hery Setiawan menyabet gelar juara umum pada ajang Honda Otocontest (HOCS) 2012 yang digelar di Denpasar, Bali 8-9 Desember 2012.

Karya modifikasi sepeda motor merk Tiger tahun 2009 yang disuguhkan Hery itu memikat perhatian para dewan juri. Karena itu, Hery dinobatkan sebagai peserta terbaik untuk semua kategori dalam lomba modifikasi motor yang melibatkan sekitar 400 sepeda motor dari penjuru Indonesia. Hery merupakan satu-satunya peserta asal Jawa Tengah yang meraih hasil terbaik pada salah satu ajang otomotif terbesar di Indonesia tersebut.

Termotivasi

Dengan demikian, Hery Setiawan berhak mewakili Indonesia maju ke ajang yang sama di Bangkok, Thailand, pada pertengahan 2013 mendatang. "Saya sangat banggga dan senang sekali," ungkap Hery Setiawan saat ditemui di sekolah, kemarin.

Kepala Sekolah SMK Puring, Sumaryanto Spd MMPd mengaku sangat bergembira atas prestasi yang berhasil diraih Hery. Dia berharap, agar semua guru dan peserta didik turut termotivasi atas prestasi tersebut.

Dia mengatakan, sebelumnya salah satu guru sekolah itu yakni Amir Ma'rufi SPd T juga baru saja meraih juara nasional apda ajang skilll teacher tingkat nasional. Rangkaian prestasi itu pun tak lepas dari komitmen seluruh unsur sekolah. "Modifikasi itu tetap harus memperhatikan keamanan dan tetap mematuhi peraturan lalu lintas," katanya.

Hery menambahkan, modifikasi motor yang dibuat itu tidak sekedar indah, melainkan tetap memperhatikan fungsi keamanan. Seperti sistem pengereman hingga aksesori motor lainnya. "Kreativitas harus tetap diasah agar berkembang.". (K42-78)