Gelombang Besar, Nelayan Rowo Tak Melaut

KEBUMEN (KRjogaj.com) - Ombak besar yang terjadi dalam beberapa hari ini membuat nelayan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Rowo, Desa Rowo, Kecamatan Mirit, Kabupaten Kebumen, memilih libur melaut.

"Sekarang tinggi gelombang bisa mencapai tiga meter. Gelombangnya juga susul-menyusul hingga tidak ada kesempatan untuk masuk ke laut," jelas Basir (37).

Di saat tidak melaut, Basir, mendayung perahu kayu di Sungai Wawar untuk mencari ikan dan kece. "Hasil yang diperoleh sekedar untuk lauk di rumah," ujar Basir, Jumat (16/11).

Gelombang besar selalu dihadapi nelayan Rowo. Bahkan dalam 1 tahunnya, nelayan hanya memiliki kesempatan melaut 4-5 bulan saja. Itu pun kerap tidak bisa melaut setiap hari karena dalam 1 bulan, nelayan hanya memiliki kesempatan menikmati gelombang tenang selama 20 hari saja. (Suk)

150939.jpg