Lebaran, Puncak Hud Dikunjungi Ribuan Wisatawan
KEBUMEN - Obyek wisata alam Puncak Hud di Desa Karangbolong, Kecamatan Buayan, selama libur lebaran ramai dikunjungi wisatawan. Tercatat ribuan wisatawan mengunjungi obyek wisata yang dikelola oleh masyarakat setempat itu. Dalam sehari tak kurang 1.200 orang mengunjungi obyek wisata yang berada di atas bukit barat Pantai Karangbolong dan Suwuk itu.
"Rata-rata yang datang kalangan anak-anak muda dan pecinta fotografi," kata Kepala Desa Karangbolong Sobirin, kepada Kebumen Ekspres, Senin (11/7/2016).
Sobirin mengatakan, meningkatkatnya jumlah pengunjung ke Puncak Hud, tidak terlepas dari fasilitas dan akses jalan menuju lokasi wisata yang telah diperbaiki. "Sekarang motor sudah dengan mudah naik ke atas. Selain itu toilet dan warung-warung juga sudah ada," ujarnya.
Pengelola wisata setempat memungut Rp 4.000 untuk setiap pengunjung yang akan berwisata ke Puncak Hud. Itupun sudah termasuk ongkos parkir kendaraan pengunjung.
Sementara itu, Puncak Hud secara administrasi berada di Desa Karangbolong, Kecamatan Buayan, Kebumen itu menyuguhkan pemandangan alam nan menawan. Berada di puncaknya akan bisa menikmati keindahan ke semua penjuru. Lokasi yang dulu hanya dijangkau para petani, dan pencari rumput saat ini menjadi tempat favorit bagi kalangan anak muda, terutama penggemar fotografi.
Bisa foto di tempat-tempat yang indah dan belum banyak dikunjungi orang lain seolah menjadi ajang eksistensi tersendiri. Tempat ini menjadi lokasi sangat ideal untuk menikmati keindahan sunrise atau matahari terbit di Kebumen. Bagaimana tidak, dari puncak bukit itu travellertidak hanya menikmati keindahan Samudera Indonesia. Tetapi juga indahnya garis Pantai Suwuk dan Karangboling dari ketinggian.
Hamparan sawah, di sisi utara Pantai Suwuk, termasuk aliran Sungai Telomoyo hingga bermuara ke laut. Jauh di sisi timur laut dua gunung kembar, Sindoro dan Sumbing juga tampak sangat jelas. Lokasi ini sangat strategis untuk melihat sunrise. Objeknya beragam, mulai laut, pantai, sawah, sungai, pegunungan sampai permukiman.
Tak hanya menikmati keindahan Samudra Indonesia, Puncak Hud juga menyuguhkan pemandangan Pantai Suwuk dari ketinggian. Kemewahan obyek wisata yang saat ini menjadi andalan Pemkab Kebumen terlihat lebih indah dan nyata dari tempat ini. Hamparan sawah, di sisi utara Pantai Suwuk, alur Daerah Aliran Sungai (DAS) Telomoyo.
Disisi utara perkampungan dan hamparan pegunungan yang masuk wilayah Kawasan Karst Gombong Selatan. Dua gunung kembar, Sindoro dan Sumbing juga tampak sangat jelas terlihat disisi timur laut.(ori) (kebumenekspres.com)