Hari Juang Kartika, Diisi Sumbag Darah

GOMBONG – Dalam rangka memeringati Hari Juang Kartika Ke-70, Kodim 0709 Kebumen bekerja sama dengan PMI Kebumen dan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Muhammadiyah Gombong menggelar aksi sosial berupa donor darah.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Mini Hospital Stikes Muhammadiyah Gombong, baru-baru ini. Acara yang dimulai pukul 08.00 hingga pukul 12.30 tersebut diikuti 219 peserta. Pendonor meliputi personel TNI di jajaran Kodim 0709/Kebumen, Secata Rindam IV/Diponegoro, Minvet Gombong, Dislitbang TNI AD.

Kemudian anggota Polri di jajaran Polres Kebumen, perwakilan Satpol PP Kebumen, mahasiswa Stikes Muhamadiyah Gombong, Politeknik Darma Patria, FKPPI Kebumen, perwakilan Persit Kodim 0709 Kebumen.

Kegiatan itu juga ditinjau oleh Dandim 0709 Kebumen Letkol Inf Putra Widyawinaya. Hadir Kepala Perwakilan Dislitbangad Mayor Kav Sopiin, seluruh Danramil di jajaran Kodim 0709/Kebumen, para perwira seksi Kodim 0709/Kebumen.

Pertempuran Ambarawa

Pasiter Kodim 0709/Kebumen, Kapten Inf Catur Teguh Wmengatakan, dari sekian banyak peserta yang bisa diambil darahnya ada 126 orang. Rinciannya, golongan darah O ada 56 kantong, A(32), B (33), dan AB (5).

’’Kami menyampaikan terima kasih atas partipasi dari semua unsur, sehingga jumlah donor yang ingin menyumbangkan darahnya mencapai ratusan orang,” ujar Kapten Inf Catur Teguh W, di sela-sela acara.

Dandim 0709 Kebumen Letkol Inf Putra Widyawinaya menyampaikan, dalam rangkaian Hari Juang Kartika ini pihaknya menggelar sejumlah kegiatan. ’’Selain sumbang darah juga digelar pelayanan KB, penghijauan, hingga mengadakan operasi bibir sumbing,’’ ujar Letkol Putra Widyawinaya.

Disebutkan, Hari Juang Kartika TNI Angkatan Darat merupakan tanggal yang khusus Korps Infanteri TNI AD dan diperingati setiap 15 Desember. Hal itu untuk mengenang Pertempuran Ambarawa yang sebelumnya bernama Hari Infanteri. (J19-42)

 

SUMBER : suaramerdeka.com