Pelayanan KB Gratis Kerjasama Kodim 0709 Kebumen dengan BPPKB Kebumen
Ratih Tv Kebumen - Kodim 0709 Kebumen, bersama Badan Pemberdayaan Perempuan Dan Keluarga Berencana (BPPKB) Kabupaten Kebumen menggelar pelayanan KB gratis, yang bertempat di Kodim 0709 Kebumen, pada Selasa siang. Program keluarga berencana ini, tak hanya mengatasi masalah pengendalian jumlah penduduk, namun juga upaya meningkatkan kesejahteraan penduduk.
Sebelumnya, telah dilakukan pelayanan TNI manunggal Keluarga Berencana Dan Kesehatan (TMKK) serentak, pada tanggal 5 September 2015 kemarin. Sebanyak ribuan orang telah mengikuti pelayanan kesehatan KB gratis tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, terlihat posko kesehatan KB gratis tersebut, ramai dikunjungi masyarakat, yang akan memasang alat kontrasepsi. Ketua tim penilai dari Badan Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Dan Keluarga Berencana (BP3AKB) Provinsi Jawa Tengah, Drs. Jumiko, M.M. beserta rombongan, melakukan tinjauan ke posko kesehatan KB gratis, seusai melakukan tinjauan di pameran UPPKS.
Tingginya dan atas kesadaran dari masyarakat, sehingga acara ini dapat berlangsung dengan baik dan sukses, karena terlihat dari banyaknya jumlah peserta yang mengikuti pelayanan kesehatan KB gratis.(ARF-CHY)