BPR BKK Kebumen Raih Golden Awards

KEBUMEN – PD BPR BKK Kebumen masuk peringkat 10 besar nasional dengan aset Rp 250 miliar-Rp 500 miliar. Atas prestasi tersebut, BPR BKK Kebumen mendapat Golden Awards dengan predikat sangat bagus.

Penghargaan dari Majalah Infobank itu diserahkan oleh Pemimpin Redaksi Infobank Eko Bambang Supriyanto kepada Direktur Utama PD BPR BKK Kebumen Sutrisno, baru-baru ini. Penghargaan tersebut ketiga kalinya di tahun ini.

Sebelumnya BPR BKK Kebumen mendapat predikat terbaik dalam pelayanan dan pertumbuhan keuangan dari Favorite Banking Insurance dan Finance, serta dari International Outstanding Business Award 2015. ’’Prestasi tersebut diperoleh atas kinerja BPR BKK Kebumen selama ini,’’ kata Direktur Utama BPR BKK Kebumen Sutrisno melalui Kepala Bidang Umum dan SDM Mutasir, Selasa (1/9).

Hal ini dibuktikan dari pertumbuhan selama satu tahun pada Juni 2014 dan Juni 2015 yang mengalami peningkatan. Untuk aset pada Juni 2014 Rp 289.425.392.398 dan pada Juni 2015 Rp 355.522.660.996. Kredit yang diberikan pada posisi Juni 2014 mencapai Rp 243.307.- 379.409 dan Juni 2015 sebesar Rp 259.008.952.034.

Untuk Tabungan Masyarakat Desa (Tamades), pada Juni 2014 mencapai Rp 139.834.638.528 dan Juni 2015 sebesar Rp 188.748.198.329. Deposito pada posisi Juni 2014 mencapai Rp 100.701.472.700 dan Juni 2015 sebesar Rp 118.948.035.700. Pendapatan pada Juni 2014 mencapai Rp 26.533.355.858 dan Juni 2015 sebesar Rp 28.899.130.415.

Kualitas Kerja

Adapun laba pada Juni 2014 mencapai Rp 6.163.- 073.720 dan Juni 2015 sebesar Rp 7.185.148.412. Mutasir mengatakan, selama ini pihaknya terus berupaya memberikan kenyamanan dan pelayanan prima serta meningkatkan kualitas kerja.

Di samping jemput bola dengan nasabah, pihaknya juga memberikan pembinaan, pengawasan, dan bimbingan teknis, khususnya kepada usaha kecil menengah (UKM). Pihaknya pun berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah.

Salah satunya dengan meluncurkan program undian berhadiah. Tidak tanggungtanggung, tahun ini terdapat hadiah utama berupa dua unit mobil serta hadiah lainnya, seperti motor, televisi, dan kulkas. Program tersebut akan diundi saat puncak perayaan ulang tahun BPR BKK pertengahan Oktober mendatang. (K5-42)

 

sumber : suaramerdeka.com