PAD Obyek Wisata Ditargetkan Rp 1,7 M ; Selama Libur Lebaran

 

KEBUMEN – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kebumen menargetkan tingkat kunjungan obyek wisata selama libur lebaran lebih tinggi dibanding tahun lalu. Tak tanggung-tanggung, PAD selama sepuluh hari libur lebaran mencapai Rp 1,7 Miliar.


“Dengan 355 ribu pengunjung,” kata Kepala Disparbud Drs Hery Setyanto.


Pendapatan tersebut, lanjutnya berasal dari sembilan obyek wisata yang dikelola Disparbud. Diantaranya Pantai Logending, Waduk Wadaslintang, Goa Petruk, Pantai Petanahan, Goa Jatijajar, Pantai Suwuk, Pemandian Krakal, Waduk Sempor, serta Pantai Karangbolong.


“Target paling banyak adalah Pantai Suwuk dengan 132 pengunjung, disusul Goa Jatijajar dengan 80 ribu wisatawan,” ungkapnya.


Meski begitu, Disparbud mengaku tidak akan menaikkan harga tiket masuk di kawasan obyek wisata tersebut agar pengunjung tidak kecewa. “Kalau dinaikkan, takutnya malah mengurangi jumlah wisatawan,” ujarnya.


Selain itu, kata Hery, yang terpenting adalah multiplier effect yang dihasilkan dari banyaknya kunjungan wisatawan. Untuk menghadapi itu, pihaknya juga sudah mempercantik tampilan obyek wisata seperti pengecatan maupun perbaikan sarana bermain. perbaikan kanopi kios sampai rehab jalan paving.


Ditambahkan, tak hanya persiapan fisik sarana obwis yang dilakukan untuk meningkatkan layanan kepada pengunjung. Namun juga peningkatan layanan pendukung lainnya seperti dengan memberikan pembinaan kepada para pedagang dan pemilik warung di sekitar obwis, agar mereka menjual makanan yang sehat, higienis dan tidak kedaluwarsa. (mam/nun)