11 Perlintasan KA Diperbaiki

KEBUMEN – Menjelang arus mudik lebaran 2015, PT KAI Daop 5 Purwokerto melakukan pembenahan dan perbaikan di puluhan perlintasan kereta api. Pembenahan dilakukan untuk memperbaiki kondisi perlintasan yang kurang baik pada aspal dan geometri rel di perlintasan.


Pekerjaan perbaikan perlintasan meliputi penggantian bantalan, pengurasan dan penggantian balas, pengangkatan rel serta perbaikan kondisi aspal yang rusak. Perbaikan perlintasan dimaksudkan agar perjalanan KA dan lalu lintas kendaraan di perlintasan selama arus mudik lancar dan aman.


Di seluruh wilayah Daop 5 Purwokerto, PT KAI melakukan pembenahan dan perbaikan di 58 titik perlintasan KA yang mengalami kerusakan. Ke- 58 titik perlintasan tersebut tersebar di enam wilayah kabupaten, masing- masing Kabupaten Tegal, Brebes, Banyumas, Cilacap, Kebumen dan Purworejo.


Jumlah titik perlintasan KA terbanyak yang diperbaiki oleh PT KAI Daop 5 tersebut berada di Kabupaten Banyumas yakni 14 titik. Kabupaten Cilacap 13 titik, Kabupaten Tegal 12 titik dan Kabupaten Kebumen 11 titik, Kabupaten Purworejo 6 titik dan Kabupaten Brebes 2 titik.


Beberapa titik perlantasan KA yang diperbaiki merupakan perlintasan jalan provinsi yang cukup padat arus lalu lintasnya. Di antaranya perlintasan KA di Jalan Jenderal Sudirman Purwokerto, perlintasan KA Kaliwangi, perlintasan KA Randegan, perlintasan KA Sumpiuh, perlintasan KA Sruweng, perlintasan KA Wonosari dan perlintasan KA Kutowinangun.


Dalam perbaikan perlintasan KA sekaligus dilakukan uji coba struktur perlintasan KA canal block di perlintasan Jalan Jenderal Sudirman Purwokerto. Pemasangan kanal blok dan perbaikan perlintasan di Purwokerto ini dilaksanakan malam hari untuk menghindari kemacetan lalu lintas.


Kepala PT KAI Daop 5 Purwokerto, Safrudiansyah saat mengecek kesiapan di Stasiun Kebumen mengatakan, struktur baru untuk perlintasan ini dipasang untuk mengurangi tingginya intensitas kerusakan aspal di perlintasan KA. Dalam struktur yang menggunakan baja kanal U tersebut titik tumpu roda kendaraan yang melewati perlintasan tidak langsung jatuh di aspal, namun akan ditopang oleh struktur kanal tersebut. Sehingga kerusakan aspal bisa dieleminir.


“Keuntungan lain struktur kanal blok ini relatif lebih ringan dibandingkan memakai blok rel, sehingga mempermudah ketika ada perbaikan geometri rel,” terangnya bersama manager Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto Surono, belum lama ini.
Selain di perlintasan KA di Jalan Jenderal Sudirman Purwokerto, uji coba struktur kanal blok ini juga akan dilakukan di dua perlintasan lain. Satu perlintasan di lintas Banjar- Kroya dan satu di lintas Kroya- Kutoarjo. Jika hasil evaluasi pemakaian struktur kanal blok ini positif, nantinya struktur ini akan dipasang di semua perlintasan KA lain dengan kontruksi jalan aspal.


Menurutnya, PT KAI saat ini sudah siap menerima arus mudik. Kesiapan dimulai dari stasiun-stasiun yang sudah memperbaiki semua fasilitas seperti ruang tunggu penumpang, toilet untuk penumpang, dan sarana prasaran pendukung seperti pemasangan CCTV disudut-sudut stasiun demi kenyamanan dan keamanan penumpang.


Perbaikan di perlintasan kereta api juga sudah mulai dilakukan bekerjasama dengan Pemerintahan Kabupaten Kebumen. Perbaikan rel diperlintasan diutamakan mengingat banyak korban kecelakaan yang diakibatkan jatuh saat melintas diperlintasan kereta api.


Dengan perbaikan di beberapa titik perlintasan kereta api diwilayah Kabupaten Kebumen, diharapkan sebelum arus mudik datang semua kondisi jalan sudah benar benar siap dilalui para pemudik. (ori/sus)

 

sumber : http://www.radarbanyumas.co.id/11-perlintasan-ka-diperbaiki/