Minggu ketiga Ramadhan , Harga Sembako Stabil
Bagian Humas dan Protokol Setda Kebumen --- Menginjak minggu ketiga Bulan ramadhan, harga sembako di Kebumen stabil. Bahkan berdasarkan pantauan di sejumlah pasar tradisional di Kabupaten kebumen harga sebagian kebutuhan pokok mengalami penurunan meski tidak terlalu berarti.
Jenis kebutuhan pokok yang mengalami penurunan harga antara lain harga daging ayam kampung yang kembali turun menjadi Rp 45 ribu/kg, setelah sempat berada di harga Rp 50 ribu/kg,serta harga telur yang turun dari Rp 15.500/kg menjadi Rp 15.000 /kg . Begitu pula dengan minyak goreng barco turun dari Rp11.500/kg menjadi Rp 11.000/kg.
Sementara jenis sayuran mengalami penurunan harga antara lain Tomat Rp 5.000/kg menjadi Rp 4.000/kg serta Wortel dari Rp 5.000/kg menjadi Rp 4.500/kg.
Kasi Perlindungan Konsumen Bidang Perdagangan Dinas Perindagsar Agung Patuh Gunawan Ahmadi mengatakan untuk memastikan kondisi harga, ketersediaan serta distribusi kebutuhan pokok di pasaran pihaknya selalu memantau kondisi pasar. Apalagi pada bulan ramadhan, pihaknya semakin mengintensifkan monitoring kondisi kepokmas di pasaran. "Bahkan menjelang lebaran, survei pasar yang biasanya 2 kali seminggu, ditingkatkan menjadi setiap hari " ungkap PPNS Dinas Perindagsar tersebut.
Sementara berdasarkan data perkembangan harga rata-rata kepokmas beberapa jenis sayuran mengalami kenaikan harga antara lain Kentang dari Rp 5.000 /kg menjadi Rp 6.000/kg, Cabe Rawit dari Rp 14.000/kg menjadi Rp 15.000/kg, serta Cabe Merah Besar dari Rp 13.000/kg menjadi Rp 15.000/kg. Begitu pula harga Gula Pasir naik dari Rp 11.500/kg menjadi Rp 11.800/kg.
Kenaikan harga juga terjadi pada jenis ikan seperti Ikan Teri Tawar Rp 30.000/kg menjadi Rp 35.000/kg, Ikan Teri Asin dari Rp 18.000/kg menjadi Rp 27.000, harga Ikan Asin Peda Rp 14.000/kg menjadi Rp 15.000/kg serta Ikan Asin Layur Rp 14.000/kg menjadi Rp 15.000/kg. Begitu pula untuk harga ikan lele yang naik dari Rp 16.000/kg menjadi Rp 17.000/kg. -nn