Charlyn dan Kawan-kawan Melaju ke Gebyar Paud Tingkat Provinsi

KEBUMEN (www.beritakebumen.info) - Sheilobita Charlyn Permata Ayitna Putri, bocah mungil 4 tahun tampak gembira sembari menenteng piala. Pasalnya, bocah kelahiran Kebumen 2 Oktober 2010 ini baru saja memenangkan Lomba Bercerita dengan Gambar pada Gebyar PAUD Tahun 2014 Tingkat Kabupaten Kebumen yang dilaksanakan di Hotel Candisari 12 Mei lalu. Atas kemenangannya, Shabita, panggilan akrabnya, akan mewakili Kabupaten Kebumen pada Gebyar PAUD Tingkat Provinsi Jawa Tengah di Kabupaten Pati pada 18 Juni 2014 mendatang bersama 17 kawannya.

"Shabita juga pernah mengikuti Lomba Menyanyi di Gebyar PAUD tahun lalu (2013-red), tapi baru dapat juara harapan I." ungkap Miha, ibundanya.

Sabitha bersekolah di Kelompok Bermain (KB) Tunas Mulia, Jatimulyo, Kecamatan Alian, Kebumen. Ia tinggal bersama orang tuanya di Perum Korpri Jl. Rambutan No. 42 RT.03/05 Jatimulyo, Alian, Kebumen.

Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kab/Kota se Jawa Tengah menyelenggarakan Gebyar PAUD Tahun 2014. Pesertanya anak usia 4 s.d. 6,5 tahun dari lembaga Pendidikan Anak Usia Dini(PAUD) dengan jenis layanan Taman Kanak-Kanak (TK) dan anak usia 2 s.d. 4,5 tahun dari lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dengan jenis layanan Kelompok Bermain (KB), TPA dan SPS.

Adapunjenis festival yang dilombakan adalah:
Tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) meliputi :
a. Bermain sambil bernyanyi
b. Mendongeng
c. Geguritan
d. Meronce
e. Menyusun bentuk geometri
f. Menendang bola 

Tingkat Kelompok Bermain (KB) meliputi :
a. Lari memindahkan bendera sesuai warna
b. Finger Painting
c. Menangkap ikan
d. Mengelompokkan biji-bijian
e. Bercerita dengan gambar
f. Estafet gembira

Berikut daftar peraih juara pertama Gebyar PAUD Tingkat Kabupaten Kebumen tahun 2014 yang berhak maju mewakili Kebumen di Gebyar PAUD  Tingkat Provinsi Jawa Tengah:

Ajang: KB/TPA/SPS

NO

JENIS FESTIVAL

NAMA PESERTA

ASAL LEMBAGA

1

a. Lari memindahkan bendera sesuai warna

Ahmad Febri Saputra

KB As Salam, Kalikemong, Karangsambung

2

b. Finger Painting

1. Zahran Ade Dwi Saputra
2. Akhmad Khoerul Ikhsan

Pos PAUD Al Hidayah, Karanggede, Mirit

3

c. Menangkap ikan

Anindya Putri

KB Siwi Peni Pertiwi 2, Sikayu, Buayan

4

d. Mengelompokkan biji-bijian

Ratri Dwi Erina

KB Tunas Harapan Jaya, Bulurejo, Ayah

5

e. Bercerita dengan gambar

Sheilobita Charlyn Permata Ayitna Putri

KB Tunas Mulia, Jatimulyo, Alian

6

f. Estafet gembira

1. Azka Aqila Mutyahara
2. Azla Aqila Mutyahara
3. Muhammad Fathihatul Ma'ruf

KB Al Firdaus, Kalitengah, Gombong


Ajang: TK

NO

JENIS FESTIVAL

NAMA PESERTA

ASAL LEMBAGA

1

a. Bermain sambil bernyanyi

1. Nayla Annisa Nurfirdausy
2. Qistina Azalia
3. Moch Maulana Rizki Kurniawan
4. Rafif Labiqa

 TK Negeri Pembina, Kebumen, Kebumen

2

b. Mendongeng

Viriska Aulia Zulianti

TK PGRI Tunas Mulya 2, Sukomulyo, Rowokele

3

c. Geguritan

Luna Agustina

TK Aisyiyah Bustanul Athfal, Banjareja, Kuwarasan

4

d. Meronce

Arju Naila Faza

TK Tarbiyatul Masyitoh, Bumirejo, Puring

5

e. Menyusun bentuk geometri

Ridho Muzakki

TK Aisyiyah II, Kebumen, Kebumen

6

f. Menendang bola

Hadi Surya

TK Bina Ana Prasa, Rahayu, Padureso


Gebyar PAUD Jawa Tengah diselenggarakan setiap tahun dalam rangka mencapai pertumbuhan dan perkembangan terhadap Anak Usia Dini. Melejitkan  potensi kecerdasannya dengan bermain yang menyenangkan melalui Gebyar PAUD yang diperuntukkan bagi Anak Usia Dini Taman Kanak-Kanak (TK) dan  Kelompok Bermain (KB) se Jawa Tengah. (BK01/mat)


SUMBER: http://www.beritakebumen.info/2014/06/charlyn-dan-kawan-kawan-melaju-ke.html#ixzz34TrHVfMJ