119 Koperasi di Kebumen, 'Mati'
KEBUMEN - Pembinaan dan pemberdayaan koperasi oleh Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Kebumen, mampu menekan angka koperasi tidak aktif hingga hanya tersisa sekitar 23 persen.
"Tahun 2011, ada 171 koperasi yang tidak aktif. Tahun 2012, mampu ditekan hingga hanya ada 153 koperasi yang tidak aktif. Tahun 2013 turun lagi menjadi hanya 120 koperasi, dan memasuki tahun 2014 tercatat 119 koperasi yang tidak aktif," terang Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Kebumen, H Maskhemi, Kamis (10/7/2014).
Tidak hanya menurunkan angka koperasi tidak aktif, Dinas Koperasi dan UMKM juga mampu meningkakan jumlah koperasi. Sampai akhir Desember 2013, jumlah koperasi di Kabupaten Kebumen meningkat sekitar 4% dari tahun 2012. Sedangkan sampai Juni 2014, meningkat sekitar 1,2% dari tahun 2013.
"Peningkatan jumlah koperasi menunjukkan bahwa masyarakat masih percaya pada koperasi sebagai salah satu badan usaha yang menyejahterakan," tegas Maskhemi.
Di Kabupaten Kebumen tercatat ada 511 koperasi, 429 di antaranya koperasi nonpertanian, 58 koperasi pertanian, dan 24 KUD. Dari jumlah itu, sampai saat ini masih ada 119 koperasi dalam kondisi tidak aktif. (Suk)(KRjogja.com)