Sejumlah Peternakan Ayam di Kebumen Tidak Berizin

KEBUMEN  - Sejumlah usaha peternakan ayam berskala besar di Kebumen kini tersebar di beberapa kecamatan di Kebumen. Namun sayangnya, sebagian di antara usaha-usaha itu diduga belum berizin.

" Banyak informasi dari masyarakat tentang berdirinya usaha peternakan ayam berskala besar di sejumlah tempat di Kebumen. Namun dari catatan kami, ternyata kami belum pernah memproses perizinan di tempat-tempat itu. Dengan demikian, diduga kuat si pemilik belum pernah mengajukan permohonan izin usaha," ungkap Kepala Seksi Pemulihan Lingkungan Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Kebumen, Hj Siti Durotul Yatimah SP, di ruang kerjanya, Senin (23/12/2013).

Dikatakan, setiap usaha yang terkait dengan bahaya dan kerugian lingkungan di sekitarnya, termasuk usaha peternakan ayam, wajib mengajukan izin usaha kepada Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal Kebumen. Izin usaha akan dikeluarkan bila memenuhi sejumlah persyaratan, diantaranya terkait izin gangguan atau HO yang merupakan persetujuan dari masyarakat sekitarnya.

"Dalam proses pemberian izin, KLH Kebumen pasti diikutsertakan dalam Tim Verifikasi. Untuk melihat kondisi fisik dari usaha itu, Tim yang terdiri dari sejumlah instansi di Kebumen akan datang ke lokasi usaha untuk memverifikasi atau menilai kelayakannya. Bila selama ini kami belum pernah datang tempat usaha itu, berarti pemiliknya belum pernah mengajukan 
permohonan izin," jelas Siti.

Dijelaskan, dalam proses verifikasi di lapangan, Tim Verifikasi akan memberikan sejumlah saran agar usaha itu memiliki nilai kelayakan, diantaranya terpenuhi unsur jarak minimal  dengan pemukimam warga dan kebersihannya, agar tak diprotes masyarakat.

" Kami sering dilapori masyarakat tentang pencemaran usaha peternakan ayam dan bebek berskala kecil atau di bawah 1.000 ekor. Dengan demikian, usaha berskala besar yang mencapai 2.500 ekor atau lebih yang tingkat kerawanan pencemarannya ebih tinggi, itikad untuk mengurus izin usaha harus kuat," tandas Siti.(Dwi)

sumber : KRjogja.com