Sepuluh Kali Juara Rebana Tingkat Jateng

 

KEBUMEN - Prestasi membanggakan dicapai SD 4 Kutosari Kebumen. Sebanyak 10 kali dalam 10 tahun, sekolah tersebut konsisten menyabet juara I lomba rebana dalam ajang Lomba Mate Pelajaran Agama dan Seni Islam (Mapsi) tingkat Jateng. Tahun ini Mapsi dilaksanakan di Banjarnegara. Kegiatan yang digelar oleh Kelompok Kerja guru Pendidikan Agama Islam (KKG PAI) bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Jateng itu diikuti perwakilan dari 35 kabupaten/kota se-Jateng.

"Kami bangga atas keberhasilan ini karena rebana telah menjadi ikon SD 4 Kutosari. Kami berharap bisa dipertahankan dan ditingkatkan," kata Koordinator Ekstrakurikuler Rebana SD 4 Kutosari, Mustofa MPd, kemarin.

Lebih lanjut, target selanjutnya yakni menjadi juara nasional. Dan, tahun depan dikabarkan ada rencana lomba rebana Mapsi tingkat nasionall. Mustofa pun tidak akan menyia-nyiakan kesempatan tersebut untuk mengikutkan anak didiknya.

11 Personel

Pria yang bertempat tinggal di Desa Jeruk Agung, Kecamatan Klirong itu menambahkan, setiap tahun personel rebana selalu berganti-ganti.

Pemilihan personel dilakukan berjenjang, dimulai dari penjaringan terhadap siswa yang memiliki bakat dan minat terhadap seni islami tersebut. Kali ini, grup rebana SD 4 Kutosari yang diberi nama Al Fauz itu memiliki dua vokalis yakni Janisya Pratiwi dan Adinda Alfi Unisa. Mereka yang menjadi juara II vokalis putri tingkat Jateng itu memperkuat Al Fauz yang digawangi 11 personel.

Di sekolah ini terdapat studio musik yang dilengkapi peralatan musik. untuk mengasah kemampuan para siswa, pihak sekolah mendatangkan pelatih andal sekaliber nasional.

Kegiatan ekstrakurikuler di SD 4 Kutosari tidak hanya rebana, tetapi ada lainnya seperti catur, pencak silat, kaligrafi, MTQ, murotal, seni lukis, macapat, tari, karate, dan Pramuka.

Penguatan prestasi nonakademik itu juga diiringi akademik. untuk menggenjot prestasi akademik, siswa kelas III, IV, V dan VI mengikuti jam pelajaran sampai pukul 14.00. (K5-78)

sumber : suaramerdeka