Pengrajin Emping Rela Nglembur
Ratih Tv Kebumen - Pengrajin emping di Desa Karangtanjung, Alian mengaku sangat senang dengan harga per-kg emping di Ramadhan kali ini. Karena saat pesanan meningkat mereka bisa mendapatkan keuntungan yg cukup lumayan dari emping-emping buatannya.
Menurut Sumilah (38 th) seorang pengrajin emping yang tinggal di Rw 1 Karangtanjung ini, mengaku saat ini harga per-kg emping melinjo kering bisa mencapai Rp 27.000 padahal sebelumnya hanya berkisar Rp 20.000. Harga tersebut cukup untuk memenuhi kebutuhan menjelang lebaran apalagi saat ini pesanan untuk melinjo sudah meningkat. Bahkan tak jarang Sumilah mengaku harus melembur pembuatan emping. Bila biasanya ia hanya membuat 3 kg melinjo menjadi emping di Ramadhan kali ini ia mengaku harus mengerjakan 10 kg melinjo menjadi emping setiap harinya.