Kebumen Menuju Kabupaten Layak Anak

KEBUMEN - Anak merupakan aset bangsa dan investasi masa depan, potensi kekayaan dan kesejahteraan bangsa di masa depan. Kabupaten/kota layak anak ialah dimana anak dapat tumbuh dan berkembang secara optimal serta terlindungi dari kekerasan dan diskriminasi. Sistem pembangunan kabupaten/kota yang mengintegrasikan komitmen dan sumber daya pemerintah, masyarakat dan dunia usaha yang terencana secara menyeluruh dan berkelanjutan dalam kebijakan, program dan kegiatan untuk pemenuhan hak-hak anak.

Dalam rangka Kabupaten Kebumen menuju Kabupaten Layak Anak (KLA), Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) Kabupaten Kebumen menyelenggarakan Sosialisasi tentang Kabupaten Layak Anak. Bertempat di Aula BPPKB Kabupaten Kebumen Jl. Arungbinang Kebumen Rabu (19/6), dengan dihadiri oleh 14 SKPD terkait, TP PKK Kabupaten Kebumen dan 26 TP PKK Kecamatan se Kabupaten Kebumen.

Dalam paparannya Drs. Susilo Kepala Bidang Kesejahteraan dan Perlindungan Anak pada BPPKB Kabupaten Kebumen menyampaikan tentang Kabupaten/Kota Layak Anak untuk mewujudkan Indonesia Layak Anak. Tujuan dengan dibentuknya Kabupaten/kota Layak Anak Untuk membangun inisiatif pemerintahan kabupaten/kota yang mengarah pada upaya transformasi Konvensi Hak-hak Anak (Convention on the Rights of the Child) dari kerangka hukum ke dalam definisi, strategi, dan intervensi pembangunan, dalam bentuk: kebijakan, program dan kegiatan pembangunan, dalam upaya pemenuhan hak-hak anak, pada suatu dimensi wilayah kabupaten/kota.

Sementara itu Sri Wahyuni Kasubid Perlindungan Anak pada BPPKB Kabupaten Kebumen menyampaikan tentang  situasi anak di Kabupaten Kebumen dan Layanan Perlindungan Anak. Anak adalah bagian dari masa kini dan pemilik masa depan. Lindungi mereka dan penuhi hak-haknya. (admin)