Heli TNI AD Mendarat Darurat di Sawah

KEBUMEN - Helikopter milik TNI AD mendarat darurat di persawahan Desa Setrojenar, Kecamatan Buluspesantren, Kabupaten Kebumen, Selasa (05/03/2013) sore.

Peristiwa itu membuat masyarakat berduyun-duyun menuju lokasi kejadian. Apalagi sebelumnya, helikopter tersebut terlihat terbang rendah sebelum mendarat darurat di sawah yang sudah selesai dipanen.

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, lokasi kejadian dijaga ketat anggota TNI dari Kodim 0709/Kebumen serta Polres Kebumen.

Dikonfirmasi di lokasi kejadian, Komandan Kodim 0709/Kebumen Letkol Inf Dany Rakca Andalawasan SAP, memastikan helikopter jenis Bolkow buatan Inggris itu, sengaja mendarat darurat dalam rangkaian latihan pendaratan darurat yang dilanjut terbang malam hari.

"Pendaratan darurat ini termasuk dalam skenario latihan tempur yang dilakukan Skadron-31/Serbu Pusat Penerbangan Angkatan Darat yang berpangkalan di Semarang. Skenarionya, saat terbang ada gangguan kemudian mendarat darurat," jelas Letkol Dany seraya mengatakan, latihan tempur berlangsung sejak Selasa (05/03/2013) hingga Kamis (07/03/2013).

Latihan tempur tersebut melibatkan 3 helikopter jenis Bolkow, 2 helikopter Bell-142, serta menguji alat utama sistem pertahanan (alutsista) berupa 2 helikopter terbaru yang canggih yakni MI 35 buatan Rusia.

Kerumunan massa bubar setelah helikopter pengintai jenis Bolkow yang dilengkapi roket kembali mengudara. (Suk)(KRjogja.com)

164042.jpg