Dilepas Bupati, 1.366 Jamaah Haji Asal Kebumen Diberangkatkan ke Tanah Suci
KEBUMEN - Sebanyak 1.366 jamaah haji asal Kabupaten Kebumen diberangkatkan ke Tanah Suci pada tahun ini. Pelepasan jamaah haji berlangsung di Pendopo Kabumian oleh Bupati Kebumen Arif Sugiyanto bersama Kepala Kantor Kementerian Agama Kebumen, Sukarno, Ahad 12 Mei 2024.
Bupati Arif menyampaikan, jumlah jamaah haji asal Kebumen tahun ini sebanyak 1.366 orang terdiri dari 655 jamaah laki-laki dan 711 jamaah perempuan.
"Alhamdulilah jamaah haji asal Kebumen kita berangkatkan, total tahun ini ada 1366 jamaah, lebih banyak dari tahun sebelumnya yang 1290 jamaah. Mereka diberangkatkan pagi ini, siang, nanti malam, kemudian besok Senin pagi," ujar Bupati di lokasi.
Bupati menyatakan Pemerintah Daerah juga memberangkatkan Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) serta pendamping haji dan juga tim medis untuk membantu atau mendampingi para jamaah. Kepada para jamaah, Bupati berpesan untuk selalu menjaga kesehatan, kekompakan, dan juga meluruskan niat.
"Saya liat jamaah haji tahun ini sudah banyak yang usia lanjut, karena itu saya minta untuk menjaga kebersamaan, menjaga kekompakan. Karena jamaah haji tahun ini tidak ada pendamping keluarganya, tidak seperti tahun-tahun sebelumnya," jelasnya.
Bupati turut mendoakan semoga semua jamaah sehat, bisa melaksanakan semua rangkaian ibadah haji dengan baik dan sempurna. Bupati pun menghimbau kepada para jamaah haji untuk saling mengingatkan, saling membantu antar jamaah yang lain.
"Kita doakan bersama para jamaah haji kita bisa menjalankan seluruh rangkaian haji dengan sempurna, dan pulang bisa mendapat predikat Haji Mabrur dari Allah SWT," terangnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Sukarno menyampaikan, pemberangkatan jamaah haji asal Kebumen dibagi lima kloter, kloter 7 sebanyak 66 orang, kloter 8 sebanyak 355 orang, kloter 9 sebanyak 355 orang, kloter 10 sebanyak 355 orang, dan kloter 11 sebanyak 235 orang.
"Jamaah haji termuda yakni 18 tahun atas nama Ryhanna Mutiara Hayyu warga Desa Kutosari RT 01 RW 02, Kecamatan Kebumen dan usia tertua 93 tahun atas nama Yasamiarjo, warga Desa Bendungan RT 02 RW 04 Kecamatan Kuwarasan," ucapnya.
Kecamatan terbanyak dengan jumlah jamaah hajinya yakni Kecamatan Kebumen 246 orang, kemudian Buluspesantren 113 orang, dan Kecamatan Klirong 102 orang.
IMG-20240512-WA0078.jpg IMG-20240512-WA0081.jpg IMG-20240512-WA0061.jpg