WAWASAN KEBANGSAAN SISWA DITINGKATKAN

KEBUMEN-Guna meningkatkan kualitas wawasan kebangsaan siswa, Koramil Prembun melakukan pendidikan kepada siswa. Kegiatan tersebut diawali dengan menggelar upacara bersama di SMP 1 Prembun yang dipimpin oleh Danramil 10/Prembun Dim 0709/Kebumen,Kapt Inf Wardiman,kemarin.

Pada kesempatan tersebut dijelaskan peran dan fungsi TNI serta kewajiban generasi muda dalam membela dan menjaga keutuhan NKRI. Kegiatan itu rencananya akan dilanjutkan ke sekolah lain secara rutin.

Danramil 10/Prembun Dim 0709/Kebumen, Kapt Inf Wardiman mengatakan pemahaman nalar kebangsaan tersebut sangat penting ditanamkan kepada siswa sebagai fondasi dalam menempuh pendidikan. Sebab, semangat nasionalisme generasi muda saat ini makin memprihatinkan, dimana pemuda atau siswa lebih menyukai budaya luar daripada budaya sendiri.

"Salah satu budaya luar yang meracuni generasi muda adalah bahaya narkoba dan pergaulan bebas," kata dia.

Nalar Kebangsaan

Akibatnya, dia menambahkan banyak siswa terjerumus ke dalam dunia hitam yang memupuskan masa depannya. Untuk itu siswa harus diberi pengertian dan pemahaman tentang nalar kebangsaan.

"Kebanyakan siswa hanya mengetahui tugas TNI sebagai penjaga keamanan wilayah saja, sementara tugas yang lain belum mengetahui secara jelas," ujar dia.

Melalui program tersebut dia berharap mampu menumbuhkan semangat kedisiplinan siswa dalam berperilaku sehari-hari dan rajin belajar untuk berprestasi. Kegiatan tersebut dinilai efektif untuk melakukan pendidikan kebangsaan sekaligus mendekatkan TNI kepada siswa.

 

Sumber : Suara Merdeka