Pelatihan SDM Pendidik Paud



KARANGANYAR - 300 guru yang tergabung dalam Himpunan Pendidikan Anak Usia Dini (Himpaudi) mengikuti pelatihan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Hotel Candisari Karanganyar, Selasa (18/12).

Pelatihan itu menghadirkan pelatih dari kementrian pendidik nasional bidang pendidikan formal dan non formal, Dedy Andrianto ST SPd. Ketua Himpaudi Kabupaten Kebumen, Ambar Setyianingsih mengatakan pelatihan diadakan sebagai upaya Himpaudi terhadap peningkatan sumber daya manusia atau peningkatan kapasitas pendidik Paud. Tempat penitipan anak (TPA) dan pendidik Kelompok bermain di Kabupaten Kebumen.

"Kalau Himpaudi hanya meunggu program pemerintah waktunya terbatas karena terkadang berbenturan dengan tugas di lembaganya," ujarnya.

Ambar menambahkan seorang pendidik harus selalu dimotivasi supaya dalam melaksanakan tugasnya tetap semangat dan mampu memunculkan inovasi-inovasi baru dalam mendidik. Pelatihan merupakan salah satu cara untuk memberi motivasi kepada para pendidik.

"Setelah mengikuti pelatihan peserta harus mampu menjadi pendidik PAUD yang smart, semangat dan inovatif di lembaganya masing-masing," pungkasnya.(iwn)

sumber kebumen Expres