Belum Semua Panwaslu Punya Sekretariat

KEBUMEN (KRjogja.com) - Meski sudah mulai melakukan kerja pengawasan, namun Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) di sejumlah kabupaten/kota di Jawa Tengah belum memiliki sarana dan prasarana kesekretariatan.

Koordinator Divisi Pengawasan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jawa Tengah, Teguh Purnomo, sangat prihatin dengan kondisi tersebut. "Pemerintah kabupaten/kota seharusnya memfasilitasi karena kerja pengawasan tahapan Pemilu Legislatif 2014 dan Pilgub Jateng 2013 sudah dimulai," ujar Teguh.

Menurutnya, masih banyak pemerintah kabupaten/kota yang belum menfasilitasi kesekretariatan bagi Panwaslu. Padahal kesekretariatan, baik personel PNS maupun kantor sekretariatnya, sudah sangat mendesak.

Ia salut dengan respons cepat seperti yang diberikan Kabupaten Blora dan Cilacap. Di sana menurut Teguh, Panwaslu sudah difasilitasi sekretariat yang representatif, termasuk sarana kendaraan roda empat dan roda dua.

"Sayangnya belum semua kabupaten/kota mengikuti. Jika sampai berlarut-larut, akan mengganggu kinerja Panwaslu," tegas Teguh. (Suk)

152195.jpg