Bupati Beri Santunan Yatim Piatu di Desa Patemon Gombong
KEBUMENKAB.GO.ID - Bupati Kebumen Ir.Yahya Fuad SE memberikan santunan kepada 75 anak yatim dari perwakilan enam ranting NU di gedung MWC NU Gombong, Desa Patemon Kecamatan Gombong, Jumat siang (24/3).
Dalam sambutan, Bupati mengatakan, santunan ini akan memberikan banyak manfaat bagi mereka, khususnya anak-anak yatim.
"Mari kita berlomba untuk selalu berbuat kebajikan. Apalagi kita bisa menyantuni anak yatim. Jika kita tidak ingin disebut sebagai orang yang mendustai agama, hendaknya kita jangan menghardik anak yatim, dan semestinya kita memberikan makan kepada orang- orang miskin," papar Bupati.
Selain itu, Bupati juga memohon doa agar roda pemerintahan yang sedang dipimpinnya ini dapat berjalan dengan sebaik-baiknya dan khusnul khotimah.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Tanfidziah MWCNU Gombong KH.Ahmad Salimun SAg mengatakan agar anak- anak tetap semangat dalam menjalani kehidupan dan rajin belajar. Karena dengan memiliki ilmu, akan memberi derajat kehidupan seseorang menjadi lebih baik.
Diakhir acara, kegiatan santunan yatim piatu dan doa bersama, Bunda Lilis Nuryani Yahya Fuad didampingi Bupati dan Pengurus Cabang Fatayat Kebumen langsung memberikan santunan kepada anak yatim.*** (admin/mn)