Atlet Hockey SMA N 1 Pejagoan Juara Nasional

KEBUMEN - Prestasi membanggakan diraih para pelajar SMA Negeri 1 Pejagoan pada ajang Invitas Nasional Hockey Ruangan antara pelajar Piala Rektor Universitas Negeri Jakarta (UNJ) VI 2016. Di ajang tersebut, siswa SMA Negeri 1 Pejagoan menyabet juara I.

    Keberhasilan itupun dirayakan secara khusus. Bersamaan dengan pelaksanaan upacara bendera pada Senin (1/2/2016), para siswa menyerahkan trofi kemenangan kepada Kepala Sekolah SMAN Pejagoan Sunarto SPd MPd. Turut menyaksikan penyerahan piala, Ketua komite SMA Negeri 1 Pejagoan H Zubair Syamsu SSos dan pelatih Hokey Dwi Aris Prambasto.

    Kepala sekolah SMA Negeri 1 Pejagoan Sunarto SPd MPd tak dapat menyembunyikan kebanggaannya atas prestasi anak didiknya tersebut.  Dijelaskannya, sebuah olah raga sebenarnya dapat menjadi penunjang pendidikan para siswa.

    Pasalnya setelah para siswa yang masuk dalam tim lomba Hockey  langsung mendapatkan tawaran untuk diterima sebagai mahasiswa UNJ bila kelak mereka lulus SMA. Syaratnya, mereka juga harus masuk ke dalam tim Hockey kampus. “Ini merupakan bukti bahwa prestasi oleh raga dapat menjadi karir bagi siswa,” paparnya.

    Keberhasilan para siswa tersebut juga mendapatkan apresiasi yang tinggi Ketua Komite SMA Negeri 1 Pejagoan H Zubair Syamsu S.Sos menurutnya kejuaraan Hockey tingkat nasional bagi SMA Negeri 1 Pejagoan patut untuk dibanggakan. Apalagi dengan olah raga Hockey para siswa dapat masuk ke UNJ tanpa tes. “Ini merupakan sebuah prestasi yang luar biasa,” ungkapnya.

    Berbeda dengan pelatih Hockey SMA Negeri 1 Pejagoan Dwi Aris Prambasto, pihaknya menganggap kejuaraan merupakan hal yang biasa dan wajar. Kejuaraan hanya sebuah konsekuensi logis yang akan diterima oleh setiap manusia jika dia giat untuk berlatih. “Biasa saja, latihannya juga rajin kok. Ya wajar kalau mendapatkan juara 1,” ujar pria yang juga Ketua KONI Kebumen tersebut. (mam)  (kebumenekspres.com)