355 Prajurit Tamtama Dinyatakan Lulus
Ratih TV Kebumen - 355 Prajurit Tamtama secata Rindam 4 Diponegoro dinyatakan lulus pendidikan Tamtama TNI AD gelombang 1 tahap 1 tahun anggaran 2015. Selanjutnya seluruh Tamtama akan melanjutkan pendidikan kecabangan.
Setelah mengikuti pendidikan selama 5 bulan, 355 Prajurit Tamtama Secata Rindam 4 Diponegoro Selasa 8 September 2015 dinyatakan lulus semua. Kelulusan dilakukan dalam sebuah Upacara Penutupan yang dilakukan di Lapangan Candra Dimuka Komplek Secata Gombong.
Bertindak selaku Inspektur Upacara Pangdam IV Diponegoro Maijen TNI Jaswandi. Dalam Amanatnya Pangdam berpesan kepada semua siswa yang telah lulus untuk merubah sikapnya, untuk bersifat yang Mencerminkan Prajurit yaitu Patuh dan Loyal Kepada Atasan serta menjadi Prajurit yang Loyal dan Militan. Selain itu Pangdam juga berpesan agar mereka jadi Prajurit yang Profesional dan Mencintai Rakyat.
Upacara Penutupan ini ditandai dengan penglepasan Atribut, penyerahan Ijasah serta penyematan tanda kualifikasi kepada prajurit 2 Setyo Tri Anggoro yang berhasil meraih prestasi terbaik umum.
Usai upacara penutupan, setiap prajurit yang baru lulus dijemput oleh masing masing orang tua mereka untuk kemudian mendapatkan pengarahan dari pangdam.(Rat/Tin)