Silakan Warga Minta Bantuan TNI

KEBUMEN – Dandim 0709 Kebumen Letkol Inf Putra Widyawinaya mempersilakan masyarakat yang tengah menghadapi kesulitan meminta bantuan TNI. Bahkan dia meminta warga tak sungkan datang ke Makodim 0709 bila membutuhkan bantuan. “Kami ada untuk masyarakat. Karena itu bila membutuhkan bantuan, silakan datang ke Kantor Kodim 0709.

Dengan senang hati, kami siap membantu,” jelas Dandim yang mantan Danyon 406 Purbalingga itu di ruang kerjanya, baru-baru ini. Menurut Dandim, sejak menjabat Dandim 0709 27 Juni 2014 lalu, sudah diminta Danrem 072 Pamungkas untuk bisa melakukan pendekatan secara persuasif dengan masyarakat.

Apalagi saat itu masih terjadi ketegangann masyarakat petani dan TNI akibat konflik lahan di Urut Sewu. Naman perwira TNI yang berpengalaman bertugas di Aceh, Medan dan menjadi tentara PBB di Libanon itu mampu melakukan pendekatan dengan warga. Secara perlahan situasi dan kondisi di Urut Sewu Kebumen semakin cair dan kondusif.

“Kami melakukan pendekatan melalui dialog. Pasti ada alasan mengapa warga melakukan itu, sehingga kami berusaha mendengar dan bermusyawarah,” jelasnya. Di sisi lain, sejak dia menjabat, Dandim pun getol menggerakkan anggota Kodim 0709 melaksanakan kegiatan sosial membantu masyarakat.

Mulai menolong korban bencana alam, membersihkan ruangan publik, seperti pasar, terminal dan jalan umum hingga membantu kesulitan warga. “Hal itu juga tugas pokok dan fungsi TNI. Dalam situasi bukan perang kami wajib membantu mengatasi kesulitan masyarakat,” tandas dia.

Pencitraan

Namun Dandim tetap berpesan kepada semua anggota Kodim 0709 untuk tulus dan ikhlas saat membantu warga. Jangan sampai membantu warga demi pencitraan, tetapi harus dilakukan setulus hati. Apalagi sesuai jati diri prajurit, TNI harus bisa menjadi teladan atau contoh bagi masyarakat. Kepada warga Kebumen, Dandim pun mengajak untuk selalu bisa berkoordinasi dengan baik.

Sebab melalui komunikasi dan koordinasi semua masalah bisa diselesaikan. “Dalam keadaan bagaimana pun kami selalu ada untuk masyarakat,” tandas suami dari dokter Stella Sasiska yang juga berdinas di Kodim 0709 Kebumen. (B3-32)

 

sumber : suaramerdeka.com