Manfaatkan Perpusda, Siswa Didorong Tingkatkan Gemar Membaca

KEBUMEN – Pemerintah Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, mendorong kalangan siswa setempat untuk meningkatkan budaya gemar membaca dengan memanfaatkan berbagai fasilitas perpustakaan daerah setempat. “Melalui para kepala sekolah, kami minta terus mendorong para siswa untuk semakin gemar membaca dengan mengunjungi dan memanfaatkan perpustakaan,” kata Bupati Kebumen Buyar Winarso di Kebumen, Rabu.

Gedung Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Kebumen yang baru dan semakin representatif itu, diresmikan pemanfaatannya oleh bupati setempat belum lama ini. Ia mengharapkan masyarakat umum juga penting memanfaatkan perpusda setempat guna memperluas wawasan dan menambah ilmu pengetahuan, untuk meningkatkan kualitas hidupnya.

“Sehingga pada akhirnya mampu meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” katanya.

Gedung baru untuk perpusda setempat di areal seluas 22×83 meter, dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti ruang baca, rak buku, ruang baca anak, ruang audio visual, ruang diskusi, ruang referensi, dan ruang komputer. Areal tersebut juga dilengkapi dengan gedung museum dan teater, sejumlah gazebo, dan air mancur, serta lokasi parkir kendaraan yang memadai.

Pembangunan gedung baru perpustakaan dan arsip daerah setempat, menggunakan dana APBD 2014 sekitar Rp5,09 miliar. Ia mengharapkan perpusda semakin berperan melalui berbagai upaya kreatif dan inovatif, dalam peningkatan minat baca masyarakat.

Selain itu, katanya, perpusda mengubah karakter masyarakat dari tidak suka menjadi gemar membaca. “Dengan dibangunnya kantor perpustakaan beserta segala fasilitasnya. Saya harapkan mampu mengubah masyarakat tuna informasi menjadi masyarakat yang berliterasi atau melek informasi,” katanya. (Antara /LintasKebumen©2015)