Pameran Batu Akik Semarakkan Kebumen Expo 2014

KEBUMEN,  – Ada yang berbeda dalam ajang Kebumen Expo 2014 yang berlangsung di Gedung Pertemuan Setda Kebumen. Pada event yang berlangsung pada 30 Desember 2014 hingga 5 Januri 2015 mendatang ini disemarakkan oleh pameran dan kontes batu asli Kebumen.

Dalam expo yang dibuka oleh  Djuwarni, Wakil Bupati Kebumen, Selasa (30/12) puluhan perajin batu akik Kebumen memamerkan batu koleksi mereka. Batu yang mereka pamerkan meliputi batuk akik, batu suiseki, biseki, batu gambar, ukiran batu, hingga bahan batu.

Yang menarik, selama pameran, stand perajin batu diberikan porsi yang cukup banyak dan ditempatkan di lokasi yang strategis. Aneka ragam batuan asli Kebumen juga dipamerkan oleh para perajin batu. Sejumlah batu langka dipamerkan seperti batu biseki jenis badar besi merah cabai di stan milik Komunitas Badar Besi dibandrol dengan harga Rp 10 juta. Bahkan batu akik bercorak menyerupai seorang ibu yang menggendong anaknya dibandrol Rp 25 juta.

Nugroho Tri Waluyo Ketua Panitia Kebumen Expo 2014 mengatakan, peserta expo terdiri atas Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di jajaran Pemkab Kebumen, kecamatan, UMKM, Kodim 0709, Polres Kebumen, perbankan dan kalangan usaha. Kebumen Expo dimeriahkan berbagai kegiatan meliputi lomba rancang busana batik/tenun Kebumen, kontes batu akik, serta pemilihan putra putri batuik Kebumen 2015.

Promosi Usaha

Nugroho Tri Waluyo yang juga Seksi Pameran, Publikasi dan Dokumentasi pada Panitia Peringatan Hari Jadi Kebumen ke-79 itu, kegiatan ini sebagai media promosi daerah dan promosi bagi dunia usaha serta kerajinan daerah dalam rangka memperluas jaringan pemasaran. Selain itu, sebagai ajang bisnis antara produsen dengan konsumen, serta menciptakan jejaring bisnis yang lebih luas untuk meningkatkan pendapatan pelaku usaha, perajin melalui transaksi langsung dan tidak langsung.

“Selain dalam rangkaian peringatan hari jadi ke-79 Kabupaten Kebumen, kegiatan ini sekaligus sebagai media hiburan dan balanja bagi masyarakat,” ujar Nugroho Tri Waluyo di sela-sela pembukaan.

Djuwarni berharap, Kebumen Expo 2014 memberikan kontribusi positif, baik untuk kemajuan Pemkab Kebumen, peningkatan produksi dan produktifitas para pelaku usaha, maupun peningkatan kesejahteraan masyarakat umum.

“Ke depan, saya berharap agar pameran ini dikelola dengan semakin profesional, sehingga dapat menjadi salah satu ikon hari jadi Kabupaten Kebumen, sekaligus sebagai wahana yang efektif untuk menampilkan berbagai potensi Kebumen,” tandasnya.

(Supriyanto/CN39/SM Network) suaramerdeka.com