JEMBATAN KAYUPARI SELESAI DI BANGUN
KARANGSAMBUNG - Rabu 19 November 2014, tim sertifikasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan PNPM-MPd meninjau langsung ke lokasi kegiatan pembangunan jembatan beton di Blok Kayupari dukuh sambeng yang sudah selesai 100 % dengan volume jembatan 5 x 3 m.
Pembangunan tersebut menghabiskan dana dari program PNPM-MPd sebesar Rp. 124.633.300,- pembangunan dikerjakan secara swakelola oleh masyarakat.
“ dengan adanya jembatan ini, diharapkan bisa meningkatkan produktifitas pertanian masyarakat , yang dulunya masyarakat sulit untuk menyeberang sehingga tidak nyaman dalam beraktifitas, dan sekarang sudah nyaman untuk menyeberang “ ujar Bapak Alif Wahyudi selaku Kaur Pembangunan.
SUMBER : http://seling-keckarangsambung.kebumenkab.go.id/index.php/first/artikel/109