Milad Ke-19 Stikes Muhammadiyah ; 2.500 Warga Meriahkan Jalan Sehat
GOMBONG - Puncak peringatan Milad ke-19 Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Muhammadiyah Gombong dimeriahkan oleh berbagai kegiatan.
Salah satunya, kemarin, digelar jalan sehat yang diikuti 2.500 peserta yang terdiri atas karyawan, mahasiswa alumni dan masyarakat umum.
Jalan sehat dan reuni akbar alumni Stikes Gombong ditandai oleh pelepasan balon udara oleh Ketua Pimpinan Daerah (PDM) Muhammadiyah Kebumen H Abduh Hisyam dilanjutkan pelepasan start peserta jalan sehat oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kebumen H Adi Pandoyo SH MSi.
Ikut mendampingi Ketua Stikes Muhammadiyah Gombong H Giyatmo SKep Ns, Ketua PCM Gombong H Yahya Fuad, dan BPH Stikes Muhammadiyah Gombong. Acara juga dimeriahkan oleh tim trabas motrocross Kebumen.
Dijamu
Selain doorprise peserta juga disuhuhi aneka makanan dan minuman ringan gratis. Peserta jalan sehat juga dijamu dengan penampilan tari dan musik oleh pelajar SMA/SMK yang telah berprestasi dalam ajang perlombaan yang diselenggarakan sebelumnya.
Dalam acara itu, panitia menyediakan lokasi khusus bazar menyediakan bermacam kebutuhan hidup mulai aneka makanan dan minuman serta aksesoris yang diikuti oleh mahasiswa dan umum.
Ketua Stikes Muhammadiyah Gombong H Giyatmo mengatakan, di usianya yang ke 19 Stikes Gombong semakin memantapkan diri sebagai institusi pendidikan kesehatan yang unggul, modern dan islami.
Dia menyampaikan terimakasih kepada semua pihak atas dukungan dan partisipasinya sehingga Stikes Gombong terus maju dan berkembang. (J19-86)
sumber : suaramerdeka