17 Gedung SD Butuh Perbaikan ; Tingkatkan Kualitas Pendidikan
KEBUMEN - Sebanyak 17 gedung SD di Kecamatan Karangsambung perlu segera diperbaiki untuk mendukung dan meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah terpencil.
Tiga SD diantaranya memerlukan ruang kelas baru, yakni SDN 2 Langse, SDN 3 Plumbon dan SDN 2 Plumbon. Demikian diungkap kepala UPTD Dikpora Kecamatan Karangsambung, Suripto SPd MPd saat dikonfirmasi, kemarin.
Dia mengatakan, kondisi gedung sekolah tersebut sudah rusak, baik pada bagian atap maupun bangunan lainnya. Meskipun sebagian gedung masih bisa difungsikan, namun perlu segera diperbaiki agar kerusakan tersebut tidak meluas. "Fasilitas pendidikan di wilayah desa terpencil seperti Kecamatan Karangsambung masih membutuhkan perhatian pemerintah," katanya.
Menurut Suripto beberapa tahun terakhir minat masyarakat Karangsambung yang berada di wilayah pegunungan terus meningkat.
Para orang tua sudah mulai membuka diri untuk mensekolahkan anaknya. Selain itu, semangat siswa SD?MI di Kecamatan Karangsambung juga meningkat.
"Hal itu bisa dilihat dari beberapa prestasi yang diperoleh pada beberapa perlombaan tingkat kabupaten," kata dia.
Didukung Infrastruktur
Terkait prestasi tersebut dia mencontohkan, pada ajang Popda Kabupaten Kebumen 2013 siswa SD dari Kecamatan Karangsambung bisa meraih tiga juara satu. Yakni pada nomor lomba kanga's escape (Sprint/Gawang) putra, formula 1 dan sepak bola mini.
Sementara pada nomor loncat katak putri mampu meraih juara dua dan pada nomor lempar turbo putri harus puas pada urutan ketiga.
"Prestasi tersebut merupakan capaian terbaik yang pernah diraih Kecamatan Karangsambung. Membaiknya kesadaran masyarakat dan prestasi siswa tersebut harus didukung dengan sarana infrastruktur pendidikan yang memadai," kata Suripto.
Dikatakan Suripto pihaknya pun berupaya mendongkrak mutu pendidikan di wilayah Kecamatan Karangsambung dengan membentuk peguyuban guru SD kelas VI.
Kegiatan paguyuban tersebut diantaranya diskusi tentang cara pengajaran, kendala dalam pembelajaran dan persiapan ujian nasional.
"Pada empat tahun yang lalu, pendidikan di kecamatan Karangsambung menempati rangking kedua dari bawah se kabupaten. Dari tahun ketahun kondisi tersebut terus membaik berkat dukungan para guru, siswa dan masyarakat," tuturnya. (K42)
sumber : suaramerdeka