Peringati HPN Tahun 2021, Pemkab dan Insan Pers Lakukan Ziarah Makam Wartawan
KEBUMENKAB.GO.ID - Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional Tahun 2021, Senin (8/2) Kominfo Kebumen bersama Insan Pers yang tergabung dalam PWI Kebumen melaksanakan ziarah ke makam sejumlah wartawan di Kebumen. Salah satunya adalah makam wartawan Gun Efendi (mantan wartawan Suara Merdeka) yang berada di Kecamatan Pejagoan.
Ziarah ini diikuti perwakilan dari Dinas Kominfo, yaitu Kabid IKP- Dewi Indri Astuti, bersama seluruh Pengurus dan anggota PWI Kebumen.
Selanjutnya akan dilaksanakan juga Tasyakuran Hari Pers Nasional Tahun 2021 sekaligus Penyerahan Penghargaan Kepada Bupati dan Wakil Bupati Kebumen, yang rencananya akan digelar di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Senin malam ini.
Peringatan HPN tahun ini berbeda dengan sebelumnya karena dalam suasana pandemi Covid-19. Bahkan, puncak peringatan HPN tingkat nasional juga akan diselenggarakan secara virtual pada, Selasa (9/2). Puncak peringatan HPN Tahun 2021 ini akan terhubung secara serentak dengan pengurus PWI Provinsi, Kabupaten dan Kota se-Indonesia.
Meski tak banyak kegiatan yang digelar dalam HPN tahun ini, namun semangat dan idealisme untuk menegakkan pers nasional tetap menggelora. Hal tersebut diungkapkan beberapa insan pers di Kebumen.
Tahun ini, HPN mengambil tema "Bangkit Dari Pandemi, Pers Sebagai Akselerator Perubahan". Harapannya insan pers akan menempatkan dirinya dengan baik, apalagi mengingat dampak Covid-19 yang luar biasa bagi dunia industri dan mengakibatkan dampak yang demikian besar.
“Termasuk dalam dunia pers, banyak juga wartawan atau karyawan perusahaan media yang terkena dampak pandemi Covid-19 ini," jelas Sekretaris PWI Kebumen Supriyanto.
Penyelenggaraan peringatan HPN di Kabupaten Kebumen ini juga dipastikan mengedepankan protokol kesehatan 3M (mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak). (dp)