Pemkab Buka Posko Jelang Natal dan Tahun Baru

KEBUMENKAB.GO.ID- Pemerintah Kabupaten Kebumen bersama pihak terkait membuka Posko Natal dan Tahun Baru mulai 24 Desember s/d 31 Desember 2020. Dalam rapat terbatas dengan pihak terkait yang digelar Dinas Perhubungan Kabupaten Kebumen juga disampaikan, Posko akan dibuka di beberapa titik lokasi, yaitu  Posko Terpadu di halaman Bank Danamon Kebumen dan Pos Pantau di halaman pintu keluar RS PKU Muhammadiyah Gombong, halaman Kantor Kecamatan Buluspesantren dan Pasar Kutowinangun.

Pos Tambahan juga akan dibuka, diantaranya  Pos Relawan PMI dan Pos Puskesmas Tambahan yang buka 24 jam. 

Seperti disampaikan Bupati KH Yazid Mahfudz beberapa waktu lalu, ia berharap masyarakat tetap mengupayakan untuk berada di rumah dan menghindari keramaian saat libur akhir tahun di moment Natal dan tahun baru 2021. 

"Saya minta masyarakat  menghindari kerumunan massa yang berpotensi menjadi media penularan/penyebaran COVID-19," ucap Bupati Kh Yazid Mahfudz

 

Bupati juga menyampaikan, jika dengan sangat terpaksa masyarakat harus melakukan perjalanan atau berada  berada di luar rumah, agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Dalam rapat terbatas yang digelar Dinas Perhubungan Kabupaten Kebumen bersama lintas sektor, Senin (22/12) juga diputuskan bahwa Pemkab akan berupaya meminimalisir kerumunan massa, baik aktivitas perekonomian maupun permainan hiburan dan lain-lain.

Khusus seputaran alun-alun Kebumen dimaksimalkan zero kerumunan massa, baik aktivitas perekonomian maupun permainan/hiburan dan lain-lain. Jika ada, maka diwajibkan untuk terlebih dahulu mendapatkan persetujuan Bupati selaku Kepala Daerah.

Segala ketentuan peraturan baik pelaksanaan COVID-19 dilaksanakan secara maksimal dengan

komando Satgas COVID-9 Kabupaten Kebumen.

Tak hanya itu, mulai 31 Desember 2020 atau menjelang malam pergantian tahun, akan dilakukan penutupan/ pengosongan alun alun Kebumen mulai Pukul 14.00 WIB. (dp) 

 

posko.jpeg