Sedulur Kebumen Bantu Rehab Rumah Warga Tidak Layak Huni
KEBUMENKAB.GO.ID – Kapolres, Dandim 0709 Kebumen, Camat dan Forkopimcam Ambal, Koordinator Sedulur Kebumen Sugeng Budiawan, Pemerintah Desa Kradenan, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama meninjau kondisi rumah Rumtikah, warga Desa Kradenan Kecamatan Ambal, Kamis (16/07). Rumtikah adalah wanita usia lanjut, penyandang disabilitas (tidak bisa melihat) yang tinggal sendiri dengan kondisi rumah yang sangat memprihatinkan dan tidak layak.
Sedulur Kebumen sangat berkeinginan untuk merehab rumah tersebut agar nantinya layak huni. Dalam kesempatan tersebut Pemerintah Desa Kradenan menyatakan akan mengucurkan dana Rp 8,5 juta, sementara biaya selebihnya akan ditopang Sedulur Kebumen. Tahapan pembangunan akan dimulai secepatnya pada Senin, (20/07). Pada kesempatan itu pula Dandim 0709 dan Kapolres Kebumen membagikan sembako bagi bagi sejumlah warga yang tidak mampu. (Jo)
WhatsApp Image 2020-07-16 at 1.41_.08 PM_.jpeg