Lomba Krenova Masuki Tahap Pemaparan Proposal
KEBUMENKAB.GO.ID – Lomba Kreativitas dan Inovasi (Krenova) 2020 yang digelar oleh Bappeda Kebumen kini telah sampai pada tahap pemaparan proposal inovasi. Dari 11 peserta yang lolos tahapan penilaian proposal, 1 (satu) peserta mengundurkan diri.
Sepuluh inovasi yang masuk tahap pemaparan yaitu Optimalisasi Garam Laut Sebagai Produk Perawatan Kecantikan oleh Puji Susanto, Dried Mangi Tea oleh Aldisa Sekar Arumbinang, Plastic Block Ornament oleh Arif Amriyanto, Lafeas Telang Sirup oleh Lanjar Suryandari, Sirup Empon-Empon oleh Rifa Sari Dewi, Lafeaz Telang Squash oleh Lanjar Suryandari, Pembuatan Ozonator 3 In 1 Untuk Sterilisasi Produk Hasil Pertanian oleh Durory, Fire (Fiting Remote) Berbasis Pasivve Infra Red (PIR) oleh Monica Hakim, Pavatik Mesin Pembuat Paving Block Berbahan Limbah Plastik oleh Suparmo dan Mesin Ukir Otomatis oleh Slamet Mulyadi.
Paparan praktek alat dilakukan oleh peserta di depan 5 (lima) orang juri yang berasal dari akademisi, media, OPD terkait dan Bappeda. Penilaian meliputi komunikasi penyampaian ide dan produk kreativitas dan inovasi, keunikan dan keaslian, produk kreativitas dan inovasi yang dihasilkan untuk komersial serta kemudahan produk yang dihasilkan untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat secara luas. Dari hasil penjurian pada tahap ini ini akan diambil 5 besar untuk tahap berikutnya. (Tnc)
krenova.jpg