Cegah Penyebaran COVID-19, PMI Turunkan Tim WASH
KEBUMENKAB.GO.ID - Mencegah penyebaran virus corona, PMI Kebumen menerjunkan Tim WASH (Water Sanitation & Hygiene) PMI Kabupaten Kebumen melaksanakan kegiatan Spraying Desinfektan sebagai upaya pencegahan penyebaran Virus Covid-19. Spraying (penyemprotan) desinfektan ini dilakukan sejak, Rabu (18/3) dengan 13 (tiga belas) titik penyemprotan, yaitu : Kantor Dinas Bupati, Kantor Dinas Wakil Bupati, Sekretariat Daerah dan Bappeda.
Kemudian, Dinas Pendidikan, Rumah Dinas Bupati, Rumah Dinas Wakil Bupati, Gedung DPRD, BKDD dan Mall Pelayanan terpadu serta Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi dan kantor-kantor lainnya, termasuk Ratih TV dan Radio IN FM Kebumen.
Dijelaskan Kepala PMI Kebumen Sabar Irianto, spraying ini menyasar tempat-tempat publik yang kerap didatangi banyak orang, seperti Masjid Agung Kebumenserta kompleks perkantoran.
Tim WASH melibatkan 15 orang personil. Mereka juga mengenakan baju pengaman khusus selama proses spraying dilakukan. Menurut Sabar, penyemprotan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian atas merebaknya kasus COVID-19. Masyarakat juga tidak dipungut biaya, alias gratis.
" Masyarakat yang ingin mendapatkan disinfeksi bisa membuat surat permohonan resmi ke PMI Kebumen." jelas Sabar. (dp)