Kabupaten Kebumen ikuti seleksi pertunjukan FK Metra tingkat Provinsi Jawa Tengah putaran ke 3

KEBUMENKAB.GO.ID - Technical meeting seleksi pertunjukan FK Metra tingkat Provinsi Jawa Tengah putaran ke 3 diselenggarakan di Kabupaten Batang tgl 13 Juni 2019 di Aula Dinas Kominfo Kabupaten Batang.
Dihadiri oleh Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jateng yg diwakili oleh Kasi Kehumasan dan Sumberdaya Dyah Widiastuti, Perwakilan FK Metra Provinsi Jawa Tengah Daniel, dan Perwakilan dari peserta seleksi yang meliputi Kabupaten Kebumen, Demak,Kudus dan Klaten.
Techical  meeting  yang dibuka oleh Kepala Dinas Kominfo Kab. Batang Drs Jamal Abdul Naseer MM ini membahas tentang kesiapan acara seleksi FK Metra yang akan di selenggarakan pada tanggal 21 Juni 2019 pukul 14.00 wib bertempat di pendopo Bupati Kab. Batang.
Seleksi di Kabupaten Batang adalah putaran yang ketiga dan sebelumnya telah dilakukan seleksi putaran pertama di Kota Salatiga dan Putaran kedua di Kabupaten Temanggung.
Penyelenggaraan seleleksi FK Metra ini dibagi dalam dua sesi pertunjukan. Sesi  pertama Kabupaten Klaten dan Kabupaten Kebumen dilanjutkan sesi kedua mulai pukul 20.00 Wib sampai dengan selesai adalah  Kabupaten Kudus, Demak dan Batang.
Perwakilan FK Metra Provinsi Jateng Daniel menjelaskan kembali bahwa pertunjukan ini harus bisa membawakan informasi dan menjadi sumber informasi yang disampaikan harus benar,  diharapkan kepada peserta seleksi tidak menggunakan simbol - simbol.
Pertunjukan FK Metra ini bisa terdiri dari tari,lagu, dan humor serta penyampaian pesan menggunakan dialog harus dilakukan dengan memberi informasi yg benar dan tidak melalui simbol- simbol karena akan membuka peluang pemahaman yg berbeda.(ika)