Manfaat Gula Aren Bagi Kesehatan

KEBUMEN - Gula aren dikenal masyarakat sebagai gula Jawa. Gula aren merupakan olahan nira pohon aren (enau) yang diambil dari tandan bunga jantan. Biasanya apabila tidak di bikin gula aren buahnya di bikin kolang kaling. Untuk mendapatkan Gula Aren ada beberapa tahapan yang harus dikerjakan dan ini memakan waktu yang cukup lama apabila mulai dari awal pengambilan nira.

Manfaat Gula Aren Bagi Kesehatan

Pembuatan Gula Aren diawali dengan menaruh bambu atau wadah dibawah potongan tandan sekitar semalaman, kemudian paginya diperoleh air nira. Sebenarnya air nira ini sudah bisa di nikmati, karena rasanya manis dan segar.

Setelah terkumpul kemudian dilakukan perebusan nira dalam sebuah wajan besar. Biasanya menggunakan kayu bakar dari kayu aren yang sudah tua. Hal ini agar proses pengolahan akan menjadi lebih cepat. Tapi perlu diperhatikan juga,Api tidak boleh terlalu besar karena menjadikan rasa gula yang dihasilkan menjadi pahit dan warnanya menjadi hitam.

Proses pengolahan gula aren sudah selesai bila warna cairan menjadi pekat, dan selanjutnya yaitu menuangkan cairan gula pekat tersebut kedalam cetakan. Tunggu sampai mengeras dengan sendirinya.

Manfaat Gula Aren Bagi Kesehatan
Banyak ahli kesehatan menyebutkan,bahwa jumlah kalori yang terkandung dalam gula aren lebih sedikit dibandingkan kalori yang terdapat dalam gula putih, dengan demikian gula aren lebih sehat dikonsumsi dan tidak menyebabkan lonjakan kadar gula darah yang signifikan. Selain itu salah satu unsur yang terkandung dalam gula aren memiliki fungsi untuk mengontrol dan membersihkan saluran pencernaan, mulai dari bagian lambung dan tenggorokan. Riboflavin yang merupakan salah satu unsur yang terdapat dalam gula aren,berfungsi melancarkan metabolisme dan mengoptimalkan fungsi sel,sehingga stamina tubuh tetap terjaga.
Dengan demikian sangat baik manfaatnya khususnya bagi penderita Epilepsi, diabetes, hipertensi, kolesterol tinggi, maag, asam urat dan rematik dan lain. lain(BK/03/Chan Argi) 

SUMBER: http://www.beritakebumen.info/2014/05/manfaat-gula-aren-bagi-kesehatan.html#ixzz339qPL72N