Hari ini, Rakyat Kebumen Menentukan Pilihan
KEBUMEN - Hari ini, Rabu (9/12/2015) menjadi puncak dari pesta demokrasi Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kabupaten Kebumen 2015. Sebanyak 1.076.596 pemilih akan menentukan siapa pemimpin mereka lima tahun ke depan.
Ketua KPU Kebumen, Paulus Widiyantoro memastikan Pemilukada siap digelar. Kendati ada sejumlah persoalan kekurangan logistik hingga H-2, persoalan itu sudah sepenuhnya diatasi pada H-1, Selasa kemarin. "Semua tahapan telah dilalui dan secara teknis Pilbup siap digelar," kata Paulus, Selasa sore (8/12/2015).
Paulus menghimbau agar warga masyarakat Kebumen dapat menggunakan hak pilihnya dan mendatangi sebanyak 2385 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang disiapkan. "Kami berharap agar masyarakat Kebumen mempertimbangkan pilihannya dan tidak terjebak pada praktek money politik," imbuhnya.
Sebelumnya, Ketua Panwaskab Kebumen Suratno mengaku bersyukur sejumlah tahapan Pemilu Bupati dapat berjalan baik dan lancar. Namun, ia meminta seluruh pihak mengantisipasi sejumlah kerawanan. Baik soal money politics, gesekan antar pendukung. "Untuk mengantisipasi sejumlah kerawanan, kita akan melakukan patroli bersama Polres, " katanya.
Mengenai politik uang, diakui Suratno menjadi salah satu perhatian besar Panwas. "Kita sudah mengeluarkan himbauan baik lisan dan tertulis kepada semua pihak terkait. Kami berharap semua pihak dapat menaati aturan main demi terciptanya Pilkada yang bermartabat, beradab dan berkeadaban.," ujarnya.
Seperti diketahui, Pilbup Kebumen diikuti tiga pasangan calon. Masing-masing pasangan Khayub M Lutfi-Akhmad Bakhrun (nomor urut 1), HM Yahya Fuad-KH Yazid Mahfudz (nomor urut 2) dan Bambang Widodo-Sunarto (nomor urut 3). (cah)(kebumenekspres.com)