30 Finalis Mas Dan Mbak Kebumen Mulai Dikarantina
KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Sebanyak 30 orang, atau 15 pasang finalis Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Kebumen Tahun 2016 hari ini Rabu (21/9/2016) menjalani karantina di Hotel Benteng Van Derwijck.
Para finalis tersebut, telah berhasil melalui seleksi ketat pada Minggu (18/9) lalu. Mereka berhasil menyisihkan sedikitnya 87 peserta lainnya, yang sebelumnya telah mendaftar ke panitia sebanyak 117 orang. Adapun beberapa 20 nama para finalis Mas Kebumen yakni, Dedi Soleh (Alumni MAN Kebumen), Yanuar Wicaksono (STTM MMTC Yogyakarta), Hardi Gunarso (STIE Putra Bangsa Kebumen), Deny Imam P (IAINU Kebumen), Fajar Agus P (SMK Taman Karya Kebumen), Khoerul Afandi (SMK), Arwanu Masykur Zakki (UNNES), Trian Hidayat (PKU Muhammadiyah Gombong), Primada Gumilang (SMKN 1 Puring), Bima Rico Pambusi (SMAN 1 Pejagoan), Yudha Ari Winanda (Alumnus UNY), Agus Budianto (UNY), Adam Irawan (SMA Muh. Gombong), Dimas Khairuman Brillianto (SMAN 1 Prembun), Wenny Andika Pratama (SMAN 1 Prembun).
Sedangkan nama finalis Mbak Kebumen adalah, Dian Puja Rismaya (UNY), Dina Aulia Nisa SP (ITB), Lisa Ariyanti (STIKES Muh. Gombong), Ika Pravitasari (STIKES Muhammadiyah. Gombong), Lorenta Putri Utami (SMA Muhammadiyah Gombong), Nimas Ayu (Kedokteran Gigi UMY), Ita Nurjanah (STP AMPTA Yogyakarta), Elfira Melindasari (SMAN 1 Kebumen), Rani Dwi Haryanti (SMK Maarif 2 Gombong), Febriana Ambarwati (UT Purwokerto), Intan Sofiana (Sarjana S-1), Retno Ajeng Kartini (UMP Purworejo), Bunga Agnesia Kurnia (SMAN 1 Prembun), Anisah Fitriani (SMKN 1 Puring), Nur Fitriana Nugraheni (SMAN 1 Petanahan).
Ketua Panitia Pelaksana Sigit Widodo MSc mengatakan, karantina dilaksanakan selama dua hari yakni Rabu-Kamis (21-22/9). Dalam karantina peserta mendapatkan beberapa materi yakni Kepariwisataan, Ngadi saliro dan ngadi busono, Pemerintahan dan pembangunan, Bahaya Narkoba, Beauty Class, Public Speaking, City Tour ke wisata Mangrove Logending Kecamatan Ayah, Kepribadian dan etika, Modeling dan Apresiasi seni dan bakat. “Selama karantina peserta dilarang menggunakan handphone,” tuturnya yang juga menjabat sebagai Kabid Pemasaran pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Dispartabud) Kebumen.
Sigit menambahkan, puncak dari rangkaian pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Kebumen 2016 ini, adalah pada malam grand final. Dijadwalkan, malam grand final akan digelar pada 25 September 2016 yang bertempat juga di Benteng Van Derwijck Gombong. (mam)