Satu-satunya di Kebumen, SMPN 3 Gelar USBK

KEBUMEN, - Sebanyak 255 murid kelas IX SMP Negeri 3 Kebumen mengikuti ujian sekolah berbasis komputer (USBK). SMPN 3 merupakan sekolah pertama dan satu-satunya di Kebumen yang menerapkan ujian sekolah berbasis komputer. Ujian sekolah yang dilaksanakan pada 4-15 April tersebut berlangsung dengan lancar.

Kepala SMPN 3 Kebumen Martiyono SPd MPd menjelaskan, USBK mampu meningkatkan akuntabilitas ujian sekolah. Pasalnya, sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 57 Tahun 2015, kelulusan peserta didik dari satuan pendidikan ditentukan berdasarkan hasil ujian sekolah. “Dengan pelaksanaan USBK ini, kesiapan SMPN 3 Kebumen dalam menghadapi ujian nasional berbasis komputer (UNBK) pada 9-12 Mei mendatang akan semakin mantap,” ujar Martiyono kepada suaramerdeka.com di sela-sela memantau USBK, Jumat (15/4).

Secara umum, imbuh dia, ujian sekolah berbasis komputer lebih efektif dan efisien dibandingkan dengan ujian sekolah berbasis paper test. Selain pengurangan penggunaan kertas hingga biaya percetakan, para peserta didik juga terlihat sangat menikmati mengikuti ujian berbasis komputer tersebut. “Ke depan, kami bercita-cita tes berbasis komputer tidak hanya saat ujian sekolah, tetapi juga saat ulangan mingguan juga akan dilakukan secara digital,” imbuh Martiyono.

Kebijakan sekolah itu semakin mengukuhkan SMP 3 Kebumen sebagai sekolah yang berwawasan lingkungan. Bagaimana tidak, SMP 3 Kebumen telah menyandang sekolah Adiwiyata Nasional tahun 2015. Bahkan pada event school green award (GSA) tahun 2016 yang digelar di Unnes Semarang bagi SMP/MTs di Jateng dan DIY, sekolah yang terletak di Jalan S Parman Nomor 3 Kebumen itu memperoleh juara II. (Supriyanto/CN38/SM Network)suaramerdeka.com