Berbagai Acara Meriahkan Hari Jadi ke-80 Kebumen

KEBUMEN,  - Berbagai kegiatan akan meriahkan peringatan hari jadi ke-80 Kabupaten Kebumen. Di antaranya gelar seni budaya, yang diikuti oleh 12 kecamatan yang berlangsung di Alun-alun Kebumen, Jumat-Sabtu (18-19/12). Sementara Minggu (20/12) berlangsung Kebumen Color Party, gowes, senam dan jogging yang juga dipusatkan di Alun-alun Kebumen.

Sejumlah kegiatan juga telah dilaksanakan pada awal bulan Desember lalu, di antaranya Lomba Menulis Artikel Bagi Pelajar, Seminar “Mengapa Harus ASI, Lomba Mewarnai, Lomba–lomba olahraga (14-31/12), Lomba Kebersihan dan Keindahan (14-19/12) serta aksi donor darah dan pasar murah (18/12).

Kepala Bagian Humas Protokol Setda Kebumen Drajat Triwibowo mengatakan, kegiatan selanjutnya ialah Kebumen Expo yang berlangsung dari tanggal 23-29 Desember di halaman Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah. Kebumen Expo akan diikuti oleh sekitar 70-an stand dari para pelaku usaha di kebumen, SKPD. Dalam kesempatan tersebut juga akan digelar pameran produk unggulan Tim Penggerak PKK Kecamatan dan Organisasi perempuan di Kabupaten Kebumen. Untuk lebih memeriahkan suasana sekaligus untuk menarik pengunjung, secara bersamaan di tempat yang sama akan digelar Lomba Film Dokumenter (24-27/12) dan Lomba Foto (27/12).

Sebagai upaya nguri-nguri budaya, di Alun-alun Kebumen akan digelar juga Festival Dalang (25-26/12), Festival Kuliner (27/12), Pentas Seni Kethoprak (29/12) serta pementasan wayang kulit pada malam tahun baru (31/12). Sedangkan untuk Kebumen Carnival, Rancang Busana Batik dan Fashion Show akan dilaksanakan pada 27 Desember dengan start taman kota dan finish depan SMA 1 Kebumen. Untuk kegiatan seremonial, dilaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (30/12). Rencananya taman makam leluhur juga akan dikunjungi yakni Makam Kolopaking di Desa Kalijirek Kecamatan Kebumen, Makam Aroengbinang dan Makam Bumidirjo di Kecamatan Kutowinangun.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kebumen Adi Pandoyo mengimbau kepada Instansi pemerintah, lembaga swasta dan seluruh lapisan masyarakat agar mengibarkan bendera merah putih satu tiang penuh dari pukul 06.00 WIB sampai dengan pukul 18.00 WIB pada tanggal 1 Januari 2015. Selain itu juga diimbau agar memasang bendera hias, umbul-umbul, layur dan lampu hias dari tanggal 20 Desember 2015 sampai dengan 15 Januari 2016 secara tertib. “Kepada seluruh masyarakat diminta untuk menjaga terciptanya suasana yang kondusif dengan selalu berkoordinasi dengan aparat pengamanan/instansi terkait,” ujarnya. (Supriyanto/CN38/SM Network)suaramerdeka.com