Panen Kacang Ijo Kurang Memuaskan
Ratih Tv Kebumen - Petani di sejumlah desa di Kabupaten Kebumen mulai panen kacang ijo. Sayangnya, hasil panen kurang memuaskan seperti yang di alami petani kacang ijo di Desa Jatimulyo Kecamatan Kuwarasan. Panen kali ini, petani harus puas dengan hanya memperoleh sekitar 1 kuintal dalam bentuk polong dari lahan 100 ubin. Padahal pada tahun sebelumnya, hasil panen cukup menggembirakan. Dari lahan 100 ubin, petani bisa membawa pulang sekitar satu setengah kuintal kacang ijo dalam bentuk polong.
Menurut sejumlah petani, merosotnnya hasil panen karena pada saat tanam, kondisi tanah sudah sangat kering, akibatnya, pertumbuhan tidak bisa maksimal.
Meski hasil panen merosot, petani masih bersyukur karena harga jual kacang ijo sedang tinggi. Di tingkat petani, harga kacang ijo mencapai R13 ribu rupiah perkilogram.
Musim panen kacang ijo juga membawa berkah bagi para buruh petik, dalam sehari, buruh petik bisa membawa pulang sembilan kilogram kacang ijo. Upah yang di terima buruh memang bukan uang, melainkan bagi hasil kacang ijo yang di panen, buruh memperoleh tiga kilogram.