Delapan Fraksi DPRD Kebumen Setujui LKPJ Bupati 2014

Kebumenkab.go.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kebumen menggelar Rapat Paripurna terbuka dalam rangka penyampaian pendapat dan Pengambilan Keputusan tentang pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja tahun anggaran 2014.

Paripurna dibuka oleh Ketua DPRD Kabupaten Kebumen, H. CIPTO WALUYO, S.Kep. Ners di ruang rapat DPRD Kebumen, dihadiri oleh anggota DPRD Kebumen, dari unsur eksekutif hadir Wakil Bupati, Djuwarni, Amd. Pd mewakili Bupati, para Asissten, Kepala Dinas, Kantor, Direktur BUMD di lingkungan Pemkab, Senin (28/5/2015).

Dalam rapat paripurna kali ini menyampaikan pendapat para Fraksi Fraksi terhadap LKPJ Bupati tahun anggaran 2014. Secara berurutan, Fraksi Gerindra,  Golkar, Nasdem, Demokrat, Keadilan Nurani, PAN, PKB, dan PDIP.

Pada rapat pemandangan tersebut delapan  fraksi menyetujui atas pertanggunjawaban pelaksanaan APBD, dengan beberapa saran, dan kritik terhadap pelaksanaan Pemerintahan dan pembangunan tahun 2014.

Sebelum ditutup, rapat di adakan pemberian paraf terhadap raperda LKPJ, yang selanjutnya sepakat untuk dikirim ke Gubernur untuk mendapat koreksi. (Kin)