Meskipun di Guyur Hujan, Apel Siaga Bencana Berjalan Lancar

Kebumenkab.go.id, Kamis  (15/01) Meskipun  di guyur hujan, apel siaga bencana berjalan lancar, agenda tersebut  dimulai tepat pukul Sembilan, berbarengan dengan turun hujan deras di lapangan bumi perkemahan Widoro,  Karangsambung.

Sebagai Pembina apel,  Komandan Kodim 0709 Kebumen, Letkol. Inf. Dany Rakca Andalasawan, S. Ap mewakili Bupati.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Bupati, Buyar Winarso dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkominda) Kebumen, Sekretaris Daerah, Adi Pandoyo, para asissten, Kepala Dinas, dan para Camat.

Peserta apel siaga, terdiri Dinas Instansi yang memiliki fungsi penanganan bencana, unsur pendukung, dan organisasi sosial, PMI, Orari, Rapi, dan beberapa perwakilan rumah sakit.

Selesai apel siaga, dilanjutkan simulasi penanganan bencana, di gambarkan terjadi tanah longsor di desa Widoro, Karangsambung, yang menimpa dua puluh rumah, dan warga tertimbun tanah. Dalam waktu tidak relative lama, berita tersebut telah sampai Bupati, dan langsung ditunjuk Dandim untuk memegang komando penanganan bencana tersebut.

Suasanan di lokasi bahu membahu, antara masyarakat, relawan,  dan instansi terkait melakukan penanganan darurat. (Kin)