Kejari Kebumen Santuni Anak Yatim

KEBUMEN  - Hari Bhakti Adhyaksa ke-54 diperingati Kejaksaan Negeri (Kejari) Kebumen dengan menggelar upacara, Selasa (22/7/2014). Bertindak sebagai inspektur upacara Kajari Kebumen Supriyanto SH MH.

Terik matahari di bulan puasa tidak menyurutkan semangat untuk melanjutkan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Bumi Wira Bhakti. Semangat itu sejalan dengan semangat pengabdian melayani masyarakat pencari keadilan.

Terlebih lagi, tema hari bhakti yakni "Melalui Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-54 Tahun 2014, Kita Tingkatkan Semangat Pengabdian dalam Rangka Melayani Masyarakat Pencari Keadilan untuk Tercapainya Kepastian Hukum yang Berkemanfaatan".

Sebelumnya, Hari Bhakti Adhyaksa ke-54 dimeriahkan Kejari Kebumen dengan berbagai kegiatan. Di internal Kejari, digelar berbagai lomba seperti catur dan tenis meja. Selain itu, jalan sehat keluarga besar Kejari Kebumen.

"Kami juga melakukan anjangsana dan menyantuni anak yatim di Pantai Asuhan Al Iman Kebaran Kebumen, serta tasyakuran dan buka bersama," jelas Kajari Kebumen Supriyanto bersama Kasi Intel Wisnu Pratistha SH. (Suk)

sumber : KRjogja.com