Pemerintah Atasi Kerusakan di Bantaran Sungai
KEBUMEN - Pemerintah Pusat memberi bantuan bibit pohon bambu (Gigantochloa verticillata) untuk penghijauan kawasan bantaran sungai di Kebumen dengan dana APBN 2013. Hal ini untuk mengatasi kerusakan pada bagian tepi atau bantaran sungai.
"Bantuan melalui BP DAS (Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai) Serayu Opak Progo Yogyakarta itu sudah kami tanam di sebagian bantaran Sungai Luk Ulo di Kecamatan Pejagoan akhir tahun 2013 lalu. Sayangnya, jumlah bantuan itu masih jauh dari kebutuhan yang sebenarnya," ujar Kepala Bidang Kehutanan Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Dishutbun) Kebumen, Ir Sus Agus Sutirto, di ruang kerjanya, Rabu (08/01/2014).
Menurut Sus Agus, penghijauan kawasan bantaran sungai di Kebumen saat ini tak bisa hanya berhenti sebagai sebuah wacana dan harus segera direalisasikan. Apalagi seusai turun hujan deras selama berjam-jam terus menerus, biasanya terjadi longsoran baru di sejumlah tebing sungai di Kebumen. Penghijauan sangat penting mengingat dampak kerusakan yang bisa membahayakan alam maupun warga masyarakat sekitarnya. (Dwi)(KRjogja.com)