Kebumen Tuan Rumah Putaran Ketiga Dragbike

JAKARTA-Sukses dalam penyelenggaraan dua putaran sebelumnya, putaran ketiga Kejuaraan Day Battle Pertamina Enduro Comet K-Factory KYT Dragbike 201 M, akan digelar di kota Kebumen Jawa Tengah tepatnya di jalan Pupus Si Jago, seberang Terminal Bus Kebumen, pada tanggal 15 dan 16 Juni 2013 depan.

Ketua Panitia, Helmy Sungkar dari Trendypromo Mandira dalam rilisnya mengatakan, dipilihnya kota Kebumen sebagai tempat penyelenggaraan untuk pertama kali dengan alasan karena kota ini memiliki lokasi yang mampu menampung minat ratusan pembalap dragbike dari berbagai kota di tanah air yang ingin berebut juara. “Ini yang pertama kali balapan track lurus dragbike hadir di kota Kebumen, dan Insya Allah pelaksanaannya nanti akan meraih dua aspek yaitu keikutsertaan peserta yang diharapkan mencapai tiga ratus dragster serta meriah dari sisi penyelenggaraan," ujar Helmy.

Menurut Helmy, lintasan balap terdiri dari dua jalur kiri dan kanan yang ditengahnya terdapat pembatas jalur Hijau yang cukup lebar untuk dilewati oleh motor-motor pembalap yang akan bersaing secara penuh dalam event bergengsi ini. “Seperti penyelenggaraan dua putaran sebelumnya yang berlangsung di Senayan Jakarta Maret lalu dan Tasikmalaya April lalu, pada putaran ketiga di Kebumen ini juga akan melombakan sebanyak empat belas kelas kejuaraan dengan hadiah uang total sekitar delapan puluh juta rupiah dan tujuh puluh lima piala," lanjut Helmy.

Helmy mengatakan, selain memperoleh dukungan dari Pemda Kebumen, event ini didukung oleh sponsor utama pelumas Pertamina Enduro, ban Motor Comet, sparepart K-Factor dan helm produksi Indonesia KYT. Sedangkan para pembalap dragbike pentolan Indonesia memastikan turut ambil bagian di antaranya adalah Eko Kodok, Riko Boncel, Antonius Petruk, Adi S Tuyul A.Stefannus, Syaiful Chibek, Deny Wel-wel, M. Ramzi, Aconk serta tidak ketinggalan juga Pembalap Rick Onyes, Tony Chupang, Dwi Batang, Imam Ceper, Amir Ceria dan Syaiful Chibef. (Fon)(KRjogja.com)

175450.jpg