Sukseskan Pogram 100 Hari Kerja, Bupati Ajak Kades Se-Kecamatan Ambal Untuk Bersama Majukan Kebumen

KEBUMENKAB.GO.ID - Dalam rangka menyukseskan program 100 hari kerja, Bupati Kebumen Arif Sugiyanto akan terus berupaya melakukan koordinasi bersama seluruh komponen masyarakat. Hal ini dilakukan untuk memajukan Kabupaten Kebumen agar ke depan lebih baik.

Seperti pada kegiatan pertemuan dengan Paguyuban Kepala Desa se-Kecamatan Ambal, di Rumah Makan Sate Ambal H. Tino, Jalan Ambal – Ketawang Kecamatan Ambal, Minggu (21/3/ 2021). Dalam pertemuan ini, turut hadir Kepala Dinas Perkim LH Edi Riyanto dan Camat Edy Purwoko.

Pada kesempatan itu, Bupati Arif mengatakan bahwa Kebumen hingga saat ini masih menyandang predikat termiskin se-Jawa Tengah. Belum lagi sejumlah permasalahan seperti infrastruktur jalan rusak. Ini tentu harus disikapi dengan serius dan segera dilakukan penanganan secara bersama.

Bupati menjelaskan, usai dirinya dilantik, berbagai program telah diluncurkan untuk membanguan Kebumen ke depan semakin sejahtera, mandiri, berakhlak bersama rakyat. Untuk itu, Bupati mengajak kepada seluruh Kepala Desa di Kecamatan Ambal agar bersama-sama menyelaraskan program tersebut hingga ke tingkat desa. Dengan begitu program dapat berjalan dengan baik dan tepat sasaran.

‘’Koordinasi ini untuk bersama-sama membangun Kebumen ke depan lebih baik. Segala permasalahan tentunya banyak di desa. Salah satunya infrastruktur dan hal lainnya. Untuk itu melalui kegiatan ini dapat bersama-sama mencari solusinya," ungkap Bupati Arif.

Lebih jauh Bupati Arif mengatakan segala bentuk aspirasi mapun kritik dari para Kepala Desa akan menjadi bahan dan evaluasi untuk melakukan pembangunan ke depan lebih baik.

Terkait Kecamatan Ambal, Bupati menilai tak hanya Kampoeng Jawa namun Ambal juga merupakan titisan kebanggaan warga Kabupaten Kebumen. Dimana di Kecamatan Ambal ada sebuah makam leluhur orang Thiong Hoa.

"Artinya, sedari dulu Ambal sudah dikenal luas dan ini bisa dijadikan modal untuk ke depan semakin maju," pungkas Bupati Kebumen Arif Sugiyanto. (Kominfo/gp)