Terapkan Prokes Ketat, Kecamatan Prembun Memulai Pendistribusian Kartu Keluarga Sejahtera

KEBUMENKAB.GO.ID -  Sebanyak 1953 KPM menerima Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), DInas Sosial PPKB Kabupaten Kebumen bekerjasama dengan Bank Mandiri di distribusikan KKS dalam Program Sembako perluasan Tahun 2020 bagi Desa se-Kecamatan Prembun.

Demi menjaga protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19, proses pendistribusian KKS di bagi dalam 4 titik yaitu Balai Desa Kabekelan, Pendopo Kecamatan Prembun, Balai Desa Sidogede dan Balai Desa Kabuaran pada Jum’at (26/2).

Adapun jumlah KKS yang dibagikan dalam setiap Desa Tunggalroso 161, Kabekelan 132, Kedungwaru 110, Prembun 176, Bagung 113, Sembirkadipaten 148, Kedungbulus 106, Sidogede 324, Tersobo 106, Mulyosri 170, Kabuaran 185, Pesunigan 139 dan Pecarikan 83 KKS.

Warga yang akan mengambil diwajibkan memenuhi persyaratan, diantaranya KTP, KK Asli dan Fotocopy. Surat Kuasa bagi yang tidak ada dalam 1 (satu) KK dan Surat Keterangan bagi data yang tidak sesuai baik dalam KTP dan KK.  Penyaluran KKS berjalan dengan lancar tertib dan menerapkan prokes mulai dari, memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. (bakohms/dp)